Perbedaan Cinta Dan Bercinta



Setiap insan, akan hampa hatinya jika tanpa disertai dengan cinta, karena dengan cintalah hatinya seakan terang benderang bercahaya, sehingga menimbulkan perasaan senang. Namun, tidak sekedar sampai situ?. Ketika hati sudah ada cinta, akan hampa hidupnya jika tidak menerapkan cinta dihatinya dalam kehidupan nyatanya?.

Cinta dalam hati ibarat sebuah lampu senter yang terdapat pada dalam rumah, alangkah indahnya jika lampu senter tersebut digunakan untuk menerangi diluar rumahnya, pasti akan memberikan lebih banyak manfaatnya.

Untuk lebih resminya, cinta adalah sebuah perasaan yang timbul karena sebab tertentu, dan sebab itu biasanya dari pandangan atau pengorbanan.

Cinta adalah akibat dari beberapa sebab, sedangkan bercinta adalah akibat dari cinta. Kita bahas dulu tentang cinta.


Cinta terbagi menjadi dua: cinta yang tertolak dan cinta yang tak tertolak. Cinta yang tertolak adalah ketika yang mencintai menyampaikan perasaannya kepada yang dicintainya, terjadi ketidak cocokan. Nah, cinta yang tertolak ini kadang terjadi karena ada beberapa kesalahan, mungkin cara penyampaiannya, tujuan dan maksud mencintainya. Sedangkan cinta yang tak tertolak, adalah cinta yang benar-benar diterima kehadirannya dalam hati yang dicintainya, atau terjadi karena kecocokan hati.

Cinta adalah perasaan yang muncul karenana sebab, disini juga dibagi menjadi dua: cinta yang muncul karena sebab dari kebaikan dan cinta yang muncul dari sebab keburukan. Nah, cinta yang muncul karena sebab dari kebaikan adalah ketika seseorang itu memandang atau merasakan orang yang dipandang atau dirasakannya itu melakukan kebaikan, memberi senyum dan salam atau rela berkorban dengan ketulusan hati, saat itulah cinta itu muncul, cinta yang tercipta karena sebab kebaikan biasanya berpotensi untuk membalas kebaikan dari yang dicintainya lebih baik lagi. Sedangkan cinta yang muncul karena sebab kejahatan biasanya ketika seseorang itu memandang sesuatu yang buruk dan yang tak pantas dilihat. Mungkin cinta muncul karena melihat bagian tubuh tertentu sehingga timbulah cinta yang sebanarnya adalah syahwat yang berkedok cinta.

Sedangkan bercinta adalah bentuk gerakan dari sebuah perasaan cinta itu sendiri, misalkan berkorban, melindungi dan membantu.
Bercinta juga dibagi dua:

1. Bercinta karena cinta

Bercinta karena cinta adalah melakukan suatu gerakan positif yang terjadi karena perasaan cinta tersebut. Seperti contoh diatas tadi, misalkan berkorban, membantu dan melindungi. Bercinta tidak harus dalam bentuk "bersetubuh."

2. Bercinta karena nafsu

Bercinta karena nafsu adalah kebalikan dari bercinta karena cinta, bercinta yang seperti ini kadang dapat merugikan salah satu pihak, yang sebenarnya sama ruginya. Contoh bercinta karena nafsu seperti bersama saat butuh saja, meminta bantuan terus pada yang dicintainya tanpa pernah membantu. Intinya adalah bercinta yang menciptakan suatu kerugian.

Demikian sedikit tentang perbedaan cinta dan bercinta.
Mungkin ada suatu kesalahan dan mohon kritik dan sarannya.
Semoga bermanfaat dan ....
readmore »»  

Akibat Memendam Perasaan





Akibat memendam perasaan Setiap insan memiliki hati dalam diri dan jiwanya, hati dalam jasad mungkin berbentuk namun hati dalam jiwa hanya bisa dirasakan. Yang membedakan antara hati satu dan hati yang lainnya adalah dari sifat hati itu sendiri, ada hati yang mudah emosi, marah dan dengki ada pula hati yang sabar, tabah ketika banyak hal-hal yang merugikan dirinya. Tidak hanya itu, yang membedakan juga adalah tentang perasaannya terhadap seseorang, ada yang langsung mengungkapkan rasanya, entah rasa itu berupa cinta ataukah benci dan ada pula yang memendam rasanya. Nah, disinilah akan kita ungkap, apa akibat memendam perasaan.

Apakah anda adalah salah satu orang yang memendam perasaan ataukah yang mudah untuk mengungkapkan perasaan? tentu saja penulis tidak tau anda orang yang mana? hehehe. Namun yang jelas, bahwa ada akibat buruk jika seseorang memendam perasaannya.

Perasaan dalam hati ada dua, rasa suka dan ada rasa duka, gembira dan susah, cinta dan benci .. dan ada pula yang hatinya tidak merasakan apa-apa. Tidak peduli hati mana, ketika ada seseorang yang membuat kita marah, apa yang akan kita lakukan? mengungkapkan marah itu atau memendam marah itu? tentu disini sama-sama membahayakan, jika kita meluapkan amarah, sudah pasti akan membuat celaka oranglain, lingkungan bahkan diri kita sendiri, nah bagaimana jika marah itu dipendam, tidak usah ditanyakan, pasti rasanya sakit.

Solusi terbaik agar hati tidak sakit, adalah memendam sejenak dan meluapkan pada hal yang positif, atau langsung saja diluapkan dalam hal yang positif. Misalkan saja ada orang yang menghina kita, mengolok-olok kita, rasanya hati ini terbakar, dan kepala sudah panas dingin mendengar perkataannya, apa yang harus kita lakukan, luapkan saja emosi kita kepadanya dengan cara pergi ke toko terdekat, membelikan makanan dan dikasihkan kepada dia dengan ditambahi kata-kata atau ungkapan maaf, cieee, pastinya hal seperti ini sangat so sweet sekali bukan? :)

Lalu apa jadinya jika amarah yang kita luapkan berbentuk negatif, wah akan parah sekali, dan pasti akan saling bermusuhan sampai ke saudaranya, teman-temannya masing-masing. Oleh sebab itu, jika rasa ini yang kita dapatkan, hendaklah luapkan dengan hal yang positif.:)

Disamping itu juga ada perasaan yaitu rasa suka dan cinta. Bila hati sudah dihinggapi rasa suka dan cinta, waduh, dag dig dug suara hati yang berdebar merasakan gelombang-gelombang cinta. Aliran listriknya seakan-akan merambat ke urat nadi seluruh tubuh, gemetar rasanya. Apalagi saat dia dekat dengan kita, waduh, keringat keluar deras menetes dari pori-pori dan dari sela-sela jemari. hihihihi.

Jika hal ini yang anda rasakan saat jatuh hati dan jatuh cinta, anda memilih mengugkapkan apa hanya memendam rasa cinta anda. Setiap orang berbeda-beda, mungkin anda akan mengungkapkan langsung, dan anda termasuk orang yang berani. Karena orang yang memendam rasa cinta biasanya orang itu adalah yang terbebani oleh rasa malu, minder dan ketakutan, sehingga ia akan memilih untuk memendam rasa cinta itu sambil menunggu waktu yang pas untuk mengungkapkannya.

Sebenarnya memendam rasa cinta begitu terasa sakit dan tidak meng-enak-kan, mengapa? karena rasa yang dipendam akan membuat pikiran terus membayang-bayangkan, dan sebagainya. Cinta yang dipendam, akan bertambah besar cintanya, karena cinta juga seperti benih tumbuhan, semakin dipendam, akan tumbuh membesar. hehehe

Nah? sebaiknya, jika rasa cinta itu ada dihati, boleh saja memendam perasaan itu, asalkan disertai dengan action atau bukti cinta kepada orang yang dicintai, agar selalu dekat dan sedikit-sedikit menunjukkan kalau ada cinta di hati kita.

Kita akan mengetahui dengan sendirinya getaran cinta darinya, senyum indah darinya, dan disaat itulah waktu yang tepat untuk mempertemukan cinta yang mungkin saja sama-sama terpendam. Jika sudah menyatu, wiihhh, hati terasa sangat lega nantinya. :)

Demikianlah yang dapat saya sampaikan mengenai "Akibat Memendam Perasaan" semoga memberikan manfaat sekaligus sebagai artikel hiburan untuk pembaca sekalian.
readmore »»  

Perbedaan Cinta Jaman Dahulu Dengan Cinta Modern

Perbedaan cinta jaman dahulu dengan cinta jaman modern
Perbedaan Cinta Jadul dengan Cinta Modern, apakah memang ada perbedaannya, tentu saja perbedaanya sangat jauh sekali, seiring adanya perubahan jaman, waktu dan budaya. Cinta yang juga disebut sebagai nyawa kehidupan seseorang menjadi hal yang begitu penting bagi setiap insan. Karena cintalah, mau tidak mau, manusia akan merasa setidaknya akan dua hal, kebahagiaan atau kesengsaraan, karena dibalik adanya cinta ada dua mata sisi yang berbalik.

Penentuan kebahagiaan ataupun kesengsaraan karena cinta adalah tergantung pada masing-masing individu, bagaimana cara mengartikan cinta itu sendiri, dan bagaimana memahami cinta? Cinta tidak akan bisa dirasakan ketika seseorang belum benar-benar merasa jatuh cinta, jika orang memulai jatuh cinta, perlahan akan memahami makna cinta. Yang membuat bahaga adalah jika cinta yang dijatuhkan itu tepat pada sasaran, dan sebaliknya, cinta yang menyengsarakan adalah yang dijatuhkannya bukan pada tempat yang tepat.

Nah? menurut realitas yang ada, kebahagiaan cinta yang dirasakan oleh orang jaman dahulu, seperti kakek nenek kita, atau mungkin ibu bapak kita adalah benar-benar kebahagiaan yang dirasakan masih utuh. Namun sayangnya, dijaman modern ini, lebih banyak yang gila beneran akibat cinta, lebih banyak yang stres karena cinta dan lebih banyak yang ingin bunuh diri karena cinta.

Apa yang membedakan cinta jaman dahulu dengan cinta jaman modern saat ini?

Cinta yang hadir dijaman dahulu adalah cinta yang timbul dari orang-orang yang benar-benar tulus, jernih dan bertanggung jawab tinggi, sedangkan di jaman modern ini, kebanyakan cinta yang timbul dari orang yang hanya mempunyai maksud dan tujuan selain dari kebahagiaan cinta, melainkan kebahagiaan diri sendiri atau egoisme tinggi.

Cinta jaman dahulu jauh dari kepura-puraan, jika dirinya seperti ini ya tetap seperti ini, tidak memaksa untuk menjadi seperti itu. Bedanya jaman sekarang, banyak kepura-puraan yang terjadi, biasanya jika jujur tentang dirinya yang kurang, ia akan malu dan takut cintanya tidak diterima dengan yang dicintainya.

Cinta jaman dahulu terucap kata-kata cintanya dengan utuh, tidak setengah-setengah, dan tidak menipu. Ia mengatakan cinta dengan getaran dada yang tinggi dan menggetarkan hati yang dicintainya. Ia tidak akan menuntut jawaban dari yang dicintainya apakah cintanya diterima, melainkan ia mengetahui akan sikap yang dicintainya baik dari diamnya atau pun dari sikapnya yang malu-malu.

Orang dahulu lebih bisa meluluhkan hati kekasihnya dengan kebijakannya serta tanggung jawabnya yang utuh. Cintanya begitu nampak baik dari lahir maupun batin, baik dalam perbuatan maupun dalam ucapan, semuanya selaras dan sejalan.

Di era modern ini jarang sekali orang seperti jaman dahulu, yang berwibawa, santun, dan pengasih kepada kekasihnya, tidak egois, dan saling memaafkan serta berlomba-lomba untuk berbuat baik terlebih dahulu ketika ada perselisihan.

Dijaman modern ini, tidak ada lagi yang mengatas namakan cinta, cinta sudah hilang, cinta yang nampak bercahaya kini tertutupi oleh materi, jabatan dan kekayaan. Karena sudah jarang ada lagi yang mau bersama-sama dengan kekasihnya sama-sama berjuang untuk mengahdapi hidup dan kesuksesan.

Dahulu yang dipilih oleh orang tuanya untuk putrinya adalah lelaki yang bijaksana, berwibawa dan jujur cintanya, karena dengan itu baik kekayaan dan kesuksesan akan tercapai nantinya. Alangkah sedihnya jika orang tua masa kini sudah tidak lagi memilih menantunya dari kewibawaan, dengan keutulusan cinta dari menantunya.

Bisa dibuktikan semua, jaman sekarang sudah banyak perceraian, sudah banyak kekerasan, frustasi dan penyakit psikis lainnya. Karena salah satunya adalah tidak lagi adanya kejujuran dalam cinta. Namun tidak dipungkiri juga karena budaya modern yang mengikis ketulusan cinta ini.

Oleh sebab itu, langka sekali orang yang cintanya seperti jaman dahulu, lihatlah nenek dan kakek kita yang begitu setia dan pengasih kepada istri atau suaminya nya, merawatnya, menemaninya sampai benar-benar melihat anak dan cucunya dan sampai melihat kekasihnya tidur terlelap selamanya.

Tidak adakah cinta yang seperti itu sekarang, walaupun tinggal dirumah yang beratap kulit bambu, namun tidak dipedulikan lagi, ia akan tetap bahagia dengan cintanya. Hatinya luas lebih luas dari surga, cintanya lebih indah dari keindahan apapun.

Masih adakah sekarang cinta yang seperti itu? Penulis jawab masih ada, siapakah mereka? Salah satunya adalah yang saat ini membaca artikel ini. ^_^ Penulis yakin cinta pembaca semua adalah cinta yang jauh dari kepura-puraan. :)

Demikianlah yang dapat penulis sampaikan mengenai "Perbedaan Cinta jaman Dahulu dengan cinta modern". Semoga bermanfaat
readmore »»  

Rumus Cinta Sejati




Dalam hidup, banyak orang yang mengharapkan kebahgiaan dari cinta yang dibangunnya. Mencintai adalah salah satu cara untuk bisa membahagiakan hati yang lagi sepi, begitu pun dengan dicintai adalah hal yang luar biasa diidam-idamkan oleh hati yang sendiri. Namun alangkah naasnya, bahwa cinta dijaman modern ini, belum bisa menjamin kebahagiaan yang dicitak-citakan, sebaliknya malah banyak yang tersiksa karena cinta, malah banyak yang menderita karena cinta, itu semua karena ada kesalahan rumus cinta sejati yang dibangunnya.

Cinta yang bahagia dan membahagiakan yang dicintainya adalah cinta mempunya 3 rumus sederhana atau 3 warna yang harus ada dalam cinta itu sendiri. Cinta yang tidak mempunyai rumus ini, dipastikan cinta hanya akan membawa luka yang menganga, dan cinta tidak bisa menunjukkan arti dan makna cinta itu sendiri dimana makna dari cinta itu salah satunya adalah membahagiakan pemiliknya.

Walaupun ada rumus cinta yang akan penulis sampaikan, namun cinta tidak bisa dibangun dengan berdasarkan kurikulum cinta. Karena begitu banyaknya orang-orang yang susah payah mencari cara agar cintanya kelak bahagia, setia dan sejati. Cinta yang setia dan sejati adalah cinta yang saat ini sudah semakin jarang adanya.

Baiklah, ada 3 rumus cinta sejati dibawah ini yang menjamin bahwa cinta akan bahagia. Rumusnya adalah SWR. Apa itu? Yakni Sakinah, Mawaddah, Rohmah.

Sakinah, yang berarti adalah rasa tenteram dan damai. Rahasia yang telah dilalaikan oleh kebanyakan pecinta adalah tidak adanya rasa damai dan rasa tenteram dihatinya ketika atau disaat cinta itu terbangun dalam hati. Hati yang berisi keresahan, kebingungan, ketakutan dan kekhawatiran tidak pantas untuk menciptakan sebuah cinta dihatinya yang akan diberikan kepada sesorang yang dapat memicu cinta yang telah dibangunnya.

Hati yang tenteram akan menimbulkan cinta yang berisi ketentraman, sehingga sang penerima cinta akan mendapatkan rasa tentram, damai dan nyaman. Oleh sebab itu, bangunlah cinta dari hati yang damai dan tentram yakni hati yang selalu terpancar oleh kasih sayang Tuhan. :)

Mawaddah, yang memiliki makna rasa kasih. Kasih atau mengasihi adalah salah satu sifat cinta, sifat kasih ini harus ada pada cinta. Kasih merupakan bentuk perlindungan dan pengayoman terhadap yang dicintainya, jika yang dicintainya itu dikasihi, maka yang dicinta akan terasa nyaman dan aman berada didekat orang yang mencintainya tersebut. Sehingga ketakutan dan kekhawatiran akan terasa hilang jika bersama orang yang mencintainya tersebut. Oleh sebab itu, rasa kasih harus ada pada cinta, rasa kasih adalah sifat cinta yang membuat rasa aman dan melindungi kekasih seperti seorang anak dipeluk erat oleh ibunya disaat bayi. :)

Rohmah, arti sngkatnya adalah rasa sayang. Berbeda dengan kasih, rasa sayang adalah bentuk sebenarnya apa itu yang dinamakan pengorbanan, jika kasih sifatnya melindungi, namun sayang bersifat berkorban untuk kekasihnya. Pengorbanan yang baik kepada kekasihnya akan membuat kekasih terasa semakin bertambah cintanya, sehingga kesejatian cinta akan terus mengental hari demi hari sehingga tidak akan ada lagi apa yang namnaya pengkhianat cinta dan sebagainya.

Itulah rumus cinta sejati yang harus ada pada cinta kita semuanya, tanpa ketiga hal tersebut, dipastikan cinta nya tidak akan memberikan kebahagiaan dan ketentraman, yang ada malah pertengkaran yang lama, saling curiga dan berakibat pada perpisahan. Oleh sebab itu, selalu bersihkan hati dengan menghindari prasangka buruk, dengki dan benci, agar hati selalu tersirami oleh pancaran cinta kasih sayang Tuhan dan akan dengan sendirinya tercipta cinta yang berisikan rumus SAKINAH, MAWADDAH dan Rohmah.
readmore »»  

Hikmah Puasa

Inilah 10 Hikmah yang terkandung dalam setiap bulan Ramadhan. Sebenarnya banyak hikmah yang terkandung dalam setiap bulan Ramadhan. Karena setiap tahun Ramadhan datang, bagaikan pengunjung setia dan rutin, sehingga banyak hikmah yang ia berikan sering terabaikan. Ini adalah sepuluh diantaranya.



1. Bulan Ramadhan bulan melatih diri untuk disiplin waktu.

Dalam tiga puluh hari kita dilatih disiplin bagai tentara, waktu bangun kita bangun, waktu makan kita makan, waktu menahan kita sholat, waktu berbuka kita berbuka, waktu sholat tarawih, iktikaf, baca qur"an kita lakukan sesuai waktunya. Bukankah itu disiplin waktu namanya? Ya kita dilatih dengan sangat disiplin, kecuali orang tidak mau ikut latihan ini.

2. Bulan Ramadhan bulan yang menunjukkan pada manusia untuk seimbang dalam hidup.

Di bulan Ramadhan kita bersemangat untuk menambah amal-amal ibadah, dan amal-amal sunat. Artinya kita menahan diri atas satu pekerjaan yang monoton dan lalai beribadah kepadaNya. Orang yang lalai atas mengingat Allah, selalu asyik dengan pekerjaannya, sehingga waktu istirahat siang, sholat, dan makan sering terabaikan.

Atau waktu yang seharusnya dipakai untuk beribadah kepada Allah dipakai untuk makan siang bersama kekasih. Sholat? tinggal. Di bulan Ramadhan kita diajarka hidup seimbang, antara pekerjaan, dan Ibadah. Pekerjaan untuk kepentingan dunia dan Ibadah untuk kepentingan Akhirat.

3. Bulan Ramadhan adalah bulan yang mengajarkan Manusia akan pentingnya arti persaudaraan, dan silaturahmi.

Di keluarga orang yang tidak mengerti akan arti persaudaraan. Persaudaraan di keluarga tidak begitu akrab, adik beradik bertengkar, Ibu dan Ayah kadang saling tidak memperhatikan. Persaudaraan dari Gang Jalanan, banyak juga perkelahiannya. Persaudaraan atas satu kelompok, satu bangsa, satu tanah air, hanya selogan dan nama, kurang sekali mendapat makna.

Dalam Islam ada persaudaraan sesama muslim, akan tampak jelas jika berada dibulan Ramadhan, Orang memberikan tajil perbukaan puasa gratis. Sholat bersama di masjid, memberi ilmu islam dan banyak ilmu Islam di setiap ceramah dan diskusi keagamaan yang dilaksanakan di Masjid. Semuanya didapat gratis tanpa bayaran. Sesama muslim saling bersalaman, bercengkrama saling menanyakan kabar.

Sama-sama sholat tarawih tadarus dengan saling mengajarkan Qur"an, dan banyak makanan sedekah di Masjid. Ya tentunya Gratis. Persaudaraan sesama muslim sebenarnya punya pelajaran dan bab khusus, ada ayat qur"an tentang persaudaraan, ada banyak hadits nabi, tetapi jarang diperhatikan orang betapa pentingnya arti persaudaraan itu. Tetapi dibulan Ramadha ia akan tampak dengan sendirinya.

4. Bulan Ramadhan mengajarkan agar peduli pada orang lain yang lemah.

Di bulan Ramadhan kita puasa, merasaka lapar dan dahaga, mengingatkan kita betapa sedihnya nasib orang yang tidak berpunya, orang terlantar, anak yatim yang tiada orang tuanya, fakir miskin yang hidup di tempat yang tidak layak. Apakah kita tidak merasa prihatin? Sehingga kita peduli untuk membantu saudara-saudara kita yang kelaparan.

Baik karena kondisi ekonomi, atau disebabkan bencana Alam. Allah menyindir orang yang tidak peduli pada nasib orang lain yang miskin sebagai pendusta Agama. Juga Allah mengataka orang yang tidak peduli dengan nasib fakir miskin dan anak yatim sebagai orang yang tidak mempergunakan potensi pancaindranya untuk melihat keadaan sekelilingnya. Orang yang tidak peduli dengan orang lain juga disebut sebagai orang yang salah menilai atau memandang kehidupan.

5. Bulan Ramadhan mengajarkan akan adanya tujuan setiap perbuatan dalam kehidupan.

Di bulan puasa kita diharuskan sungguh-sungguh dalam beribadah, menetapkan niat yang juga berisi tujuan kenapa dilakukannya puasa. Tuajuan puasa adalah untuk melatih diri kita agar dapat menghindari dosa-dosa di hari yang lain di luar bulan Ramadhan. Kalau tujuan tercapai maka puasa berhasil. Tapi jika tujuannya gagal maka puasa tidak ada arti apa-apa. Jadi kita terbiasa berorientasi kepada tujuan dalam melakukan segala macam amal ibadah.

6. Bulan Ramadhan mengajarkan pada kita hidup ini harus selalu mempunyai nilai ibadah.

Setiap langkah kaki menuju masjid ibadah, menolong orang ibadah, berbuat adil pada manusia ibadah, tersenyum pada saudara ibadah, membuang duri di jalan ibadah, sampai tidurnya orang puasa ibadah, sehingga segala sesuatu dapat dijadikan ibadah. Sehingga kita terbiasa hidup dalam ibadah. Artinya semua dapat bernilai ibadah.

7. Bulan Ramadhan melatih diri kita untuk selalu berhati-hati dalam setiap perbuatan, terutama yang mengandung dosa.

Dibulan Ramadhan kita berpuasa. Kita menahan Lapar dan dahaga. Bukan itu saja. Tetapi juga menahan segala yang dapat membatalkan puasa, juga segala yang dapat merusak puasa. Terutama hal-hal yang dapat menimbulkan dosa. Sehingga di dalam bulan Ramadhan kita dapat terbiasa dan terlatih untuk menghindari dosa-dosa kita agar kita senantiasa bersih dari perbuatan yang dapat menimbulkan dosa.

Latihan ini menimbulkan kemajuan positif bagi kita jika diluar bulan Ramadhan kita juga dapat menghindari hal-hal yang dapat menimbulkan dosa seperti bergunjing, berkata kotor, berbohong, memandang yang dapat menimbulkan dosa, dan lain sebagainya.

8. Bulan Ramadhan melatih kita untuk selalu tabah dalam berbagai halangan dan rintangan.

Dalam Puasa di bulan Ramadhan kita dibiasakan menahan yang tidak baik dilakukan. Misalnya marah-marah, berburuk sangka, dan dianjurkan sifat Sabar atas segala perbuatan orang lain kepada kita. Misalkan ada orang yang menggunjingkan kita, atau mungkin meruncing pada Fitnah, tetapi kita tetap Sabar karena kita dalam keadaan Puasa.

Dengan Sabar hasutan Syeitan untuk memperuncing konflik menjadi gagal. Kitalah pemenangnya dari godaan Syeitan tersebut. Masalah orang menggunjing, memfitnah, biarlah itu jadi dosa-dosanya, janganlah kita ikut berdosa dengan dosa orang lain.

9. Bulan Ramadhan mengajarkan pada kita akan arti hidup hemat dan sederhana.

Setiap hari kita membeli kue dan minuman untuk berbuka puasa. Dari sekian banyak kue dan minuman yang kita beli. Hanya minuman segelas teh buatan kita sendiri yang diminum. Yang lain banyak tertinggal dan sebagian terbuang keesokan harinya.

Hal ini menyadarkan kita, bahwa apa yang kita beli banyak-banyak sebelum berbuka, hanyalah hawa nafsu saja. Kebutuhan kita hanyalah segelas teh manis! Mengapa kita harus membeli banyak-banyak minuman dan kue-kue yang akhirnya tidak kita makan? Hal ini menyadarkan kita betapa kita harus hemat, membeli sekedar yang dibutuhkan. Kelebihan uang yang kita punyai mungkin dapat kita sedekahkan bagi yang lebih membutuhkan.

10. Bulan Ramadhan mengajarkan pada kita akan pentingnya rasa syukur kita, atas nikmat-nikmat yang diberikan pada kita.

Rasa syukur kita akan adanya nikmat makanan yang telah kita punyai terasa ketika kita puasa. Kita merasakan lapar, tetapi kita masih mempunyai makanan. Bagaimana dengan orang yang merasakan lapar tetapi bukan karena ia juga puasa, tetapi karena memang tidak punya makanan? Kita sakit, kita dapat makan obat ketika buka, tetapi bagaimana dengan orang yang tidak punya obat, ketika ia sakit?

Kita enak, ketika kita puasa merasa lapar dan haus, kita lengahkan dengan menonton televisi atau hal-hal lain seperti internet. Bagaimana dengan orang ketika ia lapar dan haus mereka lengahkan lapar dan hausnya dengan bekerja memenuhi tuntutan majikannya? Bukan karena memang tidak punya televisi atau internet, tetapi karena tuntutan hidup, yang mengharuskan ia bekerja untuk makan hari ini dan hari ketika ia tidak bekerja. Tidakkah harusnya kita bersyukur terhadap nikmat yang telah diberikan pada kita?

Inilah barangkali beberapa hikmah yang didapat di bulan yang penuh hikmah dan berkah ini. Lain orang lain pula hikmah yang telah ia dapat. Allahu rahiim, Raaziq, Al Khobiir, Al Hakiim.
readmore »»  

Lahirnya Sebuah Cinta




"Cinta ada karena ada penciptanya"
"Cinta itu indah, karena yang menciptakan cinta Maha Indah"
"Cinta itu mulia. karena yang membuat cinta Maha Mulia"
"Cinta membawa bahagia, jika cinta berjalan dijalur cinta-Nya"
"Betapa banyak orang menderita karena cinta"
"Akibat dari kelalaian mengingat-Nya"
"Cinta bukanlah suka dengan keindahan, tetapi cinta yang bisa membuat segalanya indah"
"Cinta bukanlah tertarik dengan kekayaan, tetapi cinta menciptakan kekayaan"
"Cinta bukan hadir ketika melihat kecantikan dan ketampanan, tetapi cinta hadir karena ketulusan"
"Cinta yang indah adalah cinta yang beralunan nada-nada asmara dari-Nya"
"Cinta yang kuat adalah cinta yang dikarenakan cinta-Nya"

Lahirnya sebuah cinta ....

Allah adalah Tuhan semesta Alam yang menciptakan cinta, bahkan salah satu Asmaul Husna Allah adalah Ar-rohman Ar-rohim , Pengasih dan Penyayang. Kasih dan sayang adalah sesuatu yang tidak dapat terpisahkan, kasih dan sayang inilah yang membentuk sebuah cinta. Allah menciptakan karya-karya-Nya yang indah diciptakan dengan penuh cinta, agar yang diciptakan itu selalu tunduk dan patuh kepada-Nya. Salah satunya manusia, Allah menciptakan manusia dengan penuh cinta, sehingga karya Allah selalu sempurna ... Allah menciptakan manusia dengan cinta dan dianugerahi cinta yang suci agar selalu patuh dan tunduk kepada Allah Dengan ketundukan dan kepatuhan itulah manusia dapat dikatakan mencintai Tuhannya, karena dengan mencintai Tuhannya... hidup akan bahagia, selalu merindukan dan ingin bertemu dengan Pencipta-Nya.

Namun siapa sangka, dengan cinta manusia bisa durhaka. Manusia menggunakan cintanya tanpa didasarkan kepada cinta-Nya, karena itulah manusia selalu mencintai karena hartanya, karena keturunannya, karena parasnya, bukan karena agamanya. Jika manusia enggan mendasarkan cintanya diatas cinta Allah, pasti manusia akan sengsara hidupnya. Manusia akan mudah stres, putus asa, putus semangat, menjadi gila... jika yang dicintainya itu hilang.

Padahal Rasulullah saw sebagai manusia tauladan memberikan contoh kepada manusia melalu sabdanya agar mencintai karena Allah, bukan karena yang lainnya, karena dengan mencintai karena Allah, manusia tidak akan sedih jika yang dicintainya hilang karena yaqin semua milik Allah. Mencintai milik Allah tanpa mencintai yang punya, pasti akan menyesal sangat berat, tetapi jika mencintai Allah dahulu, pasti kepunyaan milik Allah akan selalu diberikan kepada yang mencintai Allah.

Sungguh indah bukan? cinta yang didasarkan diatas cinta-Nya, cinta-Nya lah yang sempurna, maka cintailah Dia dengan sepenuhnya, kuatkan cintamu kepada-Nya ... sebelum engkau mencintai sesuatu karena-Nya. Semoga kita selalu diberikan kebahagiaan jika cinta kita dikarenakan karena Allah.
readmore »»  

Tips Menempuh Kehidupan





*** Jangan tertarik kepada seseorang karena parasnya, sebab keelokan paras dapat menyesatkan. Jangan pula tertarik kepada kekayaannya, karena kekayaan dapat musnah. Tertariklah kepada seseorang yang dapat membuatmu tersenyum, karena hanya senyum yang dapat membuat hari-hari yang gelap menjadi cerah. Semoga kamu menemukan orang seperti itu.

*** Ada saat-saat dalam hidup ketika kamu sangat merindukan seseorang sehingga ingin hati menjemputnya dari alam mimpi dan memeluknya dalam alam nyata. Semoga kamu memimpikan orang seperti itu.

*** Bermimpilah tentang apa yang ingin kamu impikan, pergilah ke tempat kamu ingin pergi, jadilah seperti yang kamu inginkan,karena kamu hanya memiliki satu kehidupan dan satu kesempatan untuk melakukan hal-hal yang ingin kamu lakukan.

*** Semoga kamu mendapatkan kebahagiaan yang cukup untuk membuatmu baik hati, cobaan yang cukup untuk membuatmu kuat, kesedihan yang cukup untuk membuatmu manusiawi, pengharapan yang cukup untuk membuatmu bahagia dan uang yang cukup untuk membeli hadiah-hadiah.

*** Ketika satu pintu kebahagiaan tertutup, pintu yang lain dibukakan. Tetapi acapkali kita terpaku terlalu lama pada pintu yang tertutup sehingga tidak melihat pintu lain yang dibukakan bagi kita.

*** Sahabat terbaik adalah dia yang dapat duduk berayun-ayun di beranda bersamamu, tanpa mengucapkan sepatah katapun, dan kemudian kamu meninggalkannya dengan perasaan telah bercakap-cakap lama dengannya.

*** Sungguh benar bahwa kita tidak tahu apa yang kita milik sampai kita kehilangannya, tetapi sungguh benar pula bahwa kita tidak tahu apa yang belum pernah kita miliki sampai kita mendapatkannya.

*** Pandanglah segala sesuatu dari kacamata orang lain. Apabila hal itu menyakitkan hatimu, sangat mungkin hal itu menyakitkan hati orang itupula.

*** Kata-kata yang diucapkan sembarangan dapat menyulut perselisihan. Kata-kata yang kejam dapat menghancurkan suatu kehidupan. Kata-kata yang diucapkan pada tempatnya dapat meredakan ketegangan. Kata-kata yang penuh cinta dapat menyembuhkan dan memberkahi.

*** Awal dari cinta adalah membiarkan orang yang kita cinta menjadi dirinya sendiri, dan tidak merubahnya menjadi gambaran yang kita inginkan.Jika tidak, kita hanya mencintai pantulan diri sendiri yang kita temukan di dalam dia.

*** Orang-orang yang paling berbahagia tidak selalu memiliki hal-hal terbaik, mereka hanya berusaha menjadikan yang terbaik dari setiap hal yang hadir dalam hidupnya.

*** Mungkin Tuhan menginginkan kita bertemu dengan beberapa orang yang salah sebelum bertemu dengan orang yang tepat, kita harus mengerti bagaimana berterima kasih atas karunia itu.

*** Hanya diperlukan waktu semenit untuk menaksir seseorang, sejam untuk menyukai seseorang dan sehari untuk mencintai seseorang tetapi diperlukan waktu seumur hidup untuk melupakan seseorang.

*** Kebahagiaan tersedia bagi mereka yang menangis, mereka yang disakiti hatinya, mereka yang mencari dan mereka yang mencoba. Karena hanya mereka itulah yang menghargai pentingnya orang-orang yang pernah hadir dalam hidup mereka.

*** Cinta adalah jika kamu kehilangan rasa, gairah, romantika da masih tetap peduli padanya.

*** Hal yang menyedihkan dalam hidup adalah ketika kamu bertemu seseorang yang sangat berarti bagimu dan mendapati pada akhirnya bahwa tidak demikian adanya dan kamu harus melepaskannya.

*** Cinta dimulai dengan sebuah senyuman, bertumbuh dengan sebuah ciuman dan berakhir dengan tetesan air mata.

*** Cinta datang kepada mereka yang masih berharap sekalipun pernah dikecewakan, kepada mereka yang masih percaya sekalipun pernah dikhianati, kepada mereka yang masih mencintai sekalipun pernah disakiti hatinya.

*** Sungguh menyakitkan mencintai seseorang yang tidak mencintaimu,tetapi yang lebih menyakitkan adalah mencintai seseorang dan tidak pernah memiliki keberanian untuk mengutarakan cintamu kepadanya.

*** Masa depan yang cerah selalu tergantung kepada masa lalu yang dilupakan, kamu tidak dapat hidup terus dengan baik jika kamu tidak melupakan kegagalan dan sakit hati di masa lalu.

*** Jangan pernah mengucapkan selamat tinggal jika kamu masih mau mencoba, jangan pernah menyerah jika kamu masih merasa sanggup jangan pernah mengatakan kamu tidak mencintainya lagi jika kamu masih tidak dapat melupakannya.

*** Memberikan seluruh cintamu kepada seseorang bukanlah jaminan dia akan membalas cintamu! Jangan mengharapkan balasan cinta, tunggulah sampai cinta berkembang di hatinya, tetapi jika tidak, berbahagialah karena cinta tumbuh dihatimu.

*** Ada hal-hal yang sangat ingin kamu dengar tetapi tidak akan pernah kamu dengar dari orang yang kamu harapkan untuk mengatakannya. Namun demikian janganlah menulikan telinga untuk mendengar dari orang yang mengatakannya dengan sepenuh hati.

*** Waktu kamu lahir, kamu menangis dan orang-orang disekelilingmu tersenyum - jalanilah hidupmu sehingga pada waktu kamu meninggal, kamu tersenyum dan orang-orang disekelilingmu menangis.
readmore »»  

Ketika Cinta Terurai Menjadi Perbuatan

Kulitnya hitam. Wajahnya jelek. Usianya tua.
Waktu pertama kali masuk ke rumah wanita itu, hampir saja ia percaya kalau ia berada di rumah hantu. Lelaki kaya dan tampan itu sejenak ragu kembali. Sanggupkah ia menjalani keputusannya? Tapi ia segera kembali pada tekadnya. Ia sudah memutuskan untuk menikahi dan mencintai perempuan itu. Apapun resikonya.

Suatu saat perempuan itu berkata padanya, "Ini emas-emasku yang sudah lama kutabung, pakailah ini untuk mencari wanita idamanmu, aku hanya membutuhkan status bahwa aku pernah menikah dan menjadi seorang istri." Tapi lelaki itu malah menjawab, "Aku sudah memutuskan untuk mencintaimu.
Aku takkan menikah lagi."

Semua orang terheran-heran. Keluarga itu tetap utuh sepanjang hidup mereka. Bahkan mereka dikaruniai anak-anak dengan kecantikan dan ketampanan yang luar biasa. Bertahun-tahun kemudian orang-orang menanyakan rahasia ini padanya. Lelaki itu menjawab enteng, "Aku memutuskan untuk encintainya. Aku berusaha melakukan yang terbaik. Tapi perempuan itu melakukan semua kebaikan yang bisa ia lakukan untukku. Sampai aku bahkan tak pernah merasakan kulit hitam dan wajah jeleknya dalam kesadaranku. Yang kurasakan adalah kenyamanan jiwa yang melupakan aku pada fisik."

Begitulah cinta ketika ia terurai jadi perbuatan. Ukuran integritas cinta adalah ketika ia bersemi dalam hati... terkembang dalam kata... terurai dalam perbuatan...

Kalau hanya berhenti dalam hati, itu cinta yang lemah dan tidak berdaya.
Kalau hanya berhenti dalam kata, itu cinta yang disertai dengan kepalsuan
dan tidak nyata...

Kalau cinta sudah terurai jadi perbuatan, cinta itu sempurna seperti pohon;
akarnya terhunjam dalam hati, batangnya tegak dalam kata, buahnya menjumbai dalam perbuatan.
Persis seperti iman, terpatri dalam hati, terucap dalam lisan, dan dibuktikan oleh perbuatan.

Semakin dalam kita merenungi makna cinta, semakin kita temukan fakta besar ini, bahwa cinta hanya kuat ketika ia datang dari pribadi yang kuat, bahwa
integritas cinta hanya mungkin lahir dari pribadi yang juga punya integritas. Karena cinta adalah keinginan baik kepada orang yang kita cintai yang harus menampak setiap saat sepanjang kebersamaan.

Rahasia dari sebuah hubungan yang sukses bertahan dalam waktu lama adalah pembuktian cinta terus menerus. Yang dilakukan para pecinta sejati disini
adalah memberi tanpa henti. Hubungan bertahan lama bukan karena perasaan cinta yang bersemi di dalam hati, tapi karena kebaikan tiada henti yang
dilahirkan oleh perasaan cinta itu. Seperti lelaki itu, yang terus membahagiakan istrinya, begitu ia memutuskan untuk mencintainya. Dan istrinya, yang terus menerus melahirkan kebajikan dari cinta tanpa henti.

Cinta yang tidak terurai jadi perbuatan adalah jawaban atas angka-angka
perceraian yang semakin menganga lebar dalam masyarakat kita.
readmore »»  

Mengenali Cewek Mau Di Cium Atau Tidak

Anda memang mencintainya. Tak heran bila saat berkencan dengannya, Anda ingin sekali mendaratkan ciuman.



Namun Anda masih bingung, apakah itu waktu yang tepat memberikan ciuman kasih sayang. Padahal kenyataannya, wanita suka dicium tapi berusaha bersikap tenang karena ragu-ragu dan menunggu inisiatif pria.

Agar tidak semakin penasaran, berikut sinyal-sinyal wanita ingin dicium pria, seperti dilansir Kissingknowhow.

1. Sentuhan lembut

Awali dengan Anda menyentuh tangan dan lengannya. Lihatlah reaksinya. Jika dia merasa nyaman, ini waktunya Anda mendaratkan ciuman ke pipi atau bibirnya.

2. Puji kecantikannya

Anda bisa melancarkan pendekatan yang mengesankan dengan memuji kecantikannya, terutama wajah dan rambut. Anda bahkan dapat membelai rambutnya sambil mengucapkan kata-kata manis dan lihatlah reaksinya. Jika dia menyukai pendekatan ini dan kedua pipinya terlihat memerah, itu artinya dia siap dicium.

3. Tanyakan langsung kepadanya

Ini adalah cara yang tepat untuk bertanya langsung, apakah dia ingin dicium atau tidak. Jika dia tetap diam, Anda tampaknya beruntung. Ingatlah bahwa wanita itu suka dicium.
readmore »»  

Cara Menghindar Dari Banci Ganas

Banci lagi lewat dijalan, Awas Berbahaya.. Cara Menghindar Dari Banci Ganas yang akan Jalur Akses berikan untuk aman ketemu banci saat kita berada dijalanan. Waw Cara Menghindar Dari Banci Ganas ini terbilang simple dan mudah untuk dilakukan. Tips dan Trik inilah yang akan menghindarkan teman-teman dari kegadasan sang PriaWanita ini. Berikut Cara Menghindar Dari Banci Ganas:

1. Jangan putar arah
Mungkin anda akan kaget melihat banci didepan anda dan reflek untuk berputar balik demi menghindar, langkah ini salah. Banci akan tahu jika anda menghindar dan ia akan segera mengejar anda. Ingat, daya kecepatan lari banci adalah dua kali lipat dari manusia biasa, karena dia mempunya dua perwujudan makhluk cewek dan cowok maka wajar tenaganya dobel. Lebih baik anda terus melangkah dengan kecepatan rendah dan jangan menatap matanya.

2. Kesenggol banci
Bila anda tidak sengaja (mungkin juga sengaja) menyenggol banci, jangan pernah meminta maaf, buatlah dia kesal terhadap keangkuhan anda, pasang tampang cool dan berlalu dari hadapannya. Bila anda nekat meminta maaf kepadanya niscaya dia akan mencap anda sang pahlawan dan pahlawan butuh ciuman hangat dari sang pujaan. Apa anda mau dicium banci ?, sampai anda bau tanah pun rasanya tidak akan hilang...

3. Banci rombongan
Ini adalah suatu kejadian paling menyulitkan dimana anda akan bertemu dengan gerombolan bencong. Rasa dag dig dug nya melebihi anda terkena razia gabungan polisi. Usahakan anda bersikap tenang, berjalan pelan, jangan pura-pura batuk atau ingusan justru malah membuat para banci tersebut memperhatikan anda.

Jalan satu-satunya adalah lari ketika anda dua meter dihadapan mereka, caranya adalah berpura-pura memanggil teman anda disebrang jalan barulah anda berlari. Cara ini kurang efektif apabila yg anda panggil namanya sama dengan si banci atau memang anda ketauan berpura-pura. Lebih baik anda berpura-pura angkat telepon dan bentak-bentak ditelpon...

4. Diajak ngobrol sama banci
Sedang naik kereta atau angkutan umum lainnya tiba-tiba ada sekelebatan makhluk menghampiri anda, ternyata banci yang ingin berkenalan dengan anda. Usahakan anda tidak terlihat jijik dengannya, tetap tenang dan tersenyum namun jangan berlebihan.

Anggaplah sang banci adalah teman sepermainan anda, jangan grogi berbicara, tetap fokus pada pembicaraan. Perlahan-lahan anda ajak ngobrol ke arah siksa kubur di alam baqa, fakta menyimpulkan para banci paling takut dengan alam baqa, ceritakan betapa perihnya dialam kubur sana. Niscaya, 10 menit anda membahas tema tersebut, sanga banci bakal lompat dari kereta...

5. Hindari daerah rawan
Mungkin  lawang adalah tempat legendaris buat para bancikers, namun banyak taman-taman lainnya yg sekiranya adalah surga para banci. Hindari tempat-tempat dimana makhluk2 tersebut berada, jangan sampai anda sering terlihat melewati daerah tersebut. Banci suka menandai mangsanya, setelah tahu mangsanya lengah maka langsung saja dicengkram tanpa ampun.

Sumber: unikbaca.blogspot.com
readmore »»  

Karakter Ciuman Seseorang Berdasarkan Zodiak

Bingung menerka apa gaya ciuman pasangan Anda? Tandai saja melalui zodiaknya.



Gaya berciuman dan zodiak merupakan sebuah keterikatan yang saling memengaruhi. Pasalnya, zodiak dapat menandakan karakter ciuman seseorang. Misalnya, apakah dia tipe penyuka ciuman panjang, cepat atau ciuman basah. Dengan mengetahui karakter ciuman pasangan, maka Anda pun dapat memberikan sensasi ciuman yang tepat untuknya. Jadi, yang mana karakter ciuman Anda berdasarkan zodiak? Berikut bocorannya seperti diungkap Idiva.

1. Ciuman Panas

Ada beberapa zodiak yang menandakan bahwa karakter seseorang memiliki sensasi ciuman panas. Biasanya tipe ini ada pada pemilik zodiak Leo dan Sagitarius yang sedikit lebih agresif. Tipe ini sangat menikmati ciuman yang bertubi-tubi dengan durasi cepat.

** Aries
Ciuman Anda dipenuhi dengan nafsu dan gairah, serta berlangsung sangat cepat.

** Leo
Ciuman dari rasi bintang Leo sangatlah liar dan tak berbatas, di mana kerap menampilkan sensasi gigitan bagi pasangannya.

** Sagitarius
Anda sangat menyukai untuk memberikan kejutan dengan ciuman spontan terhadap pasangan, sehingga membuat pasangan ketagihan.

2. Sedikit Sensual

Jenis ciuman ini sedikit seksi dan sensual. Biasanya dimiliki oleh mereka yang berzodiak Taurus, Virgo, dan Capricorn. Tipe zodiak ini memiliki ciuman yang panjang dan dalam, sehingga membawa Anda seperti terbang tinggi ke nirwana.

** Taurus
Ciuman Anda tulus dan memiliki durasi yang lama

** Virgo
Ciuman Anda sensual dan sepenuh hati, tapi sangat rapi dan halus dalam prakteknya.

** Capricorn
Ciuman Anda sangat santai dan berlangsung lama sehingga sangat efektif untuk memacu gairah Anda dan pasangan.

3. Ciuman yang Merangsang

Ciuman ini berjalan dengan ringan, namun sanggup merangsang pasangan dengan baik.

** Gemini
Saat ciuman sedang berlangsung, Anda biasanya berhenti sejenak untuk tersenyum dan kemudian memberikan sedikit ulasan dari pengalaman lucu dan cerdas yang Anda lakukan.

** Libra
Anda sangat menyukai ciuman tetapi biasanya Anda akan langsung menghentikan ciuman ketika kekhawatiran bau nafas menyerang Anda.

** Aquarius
Ciuman Anda sangat berantakan, basah dan Anda melakukannya dengan mata tebuka.

4. Ciuman Halus dan Lembut

Meski bersifat lembut dan halus, ciuman mereka yang terkesan malu-malu mampu merangsang gairah sesama pasangan.

** Cancer
Tipe ini memberikan ciuman yang hangat dan lembut. Biasanya, Anda pun enggan untuk melepaskan ciuman yang sedang terjadi dan ingin berlama-lama dengan pasangan.

** Scorpio
Anda sangat suka mencium tetapi gairah Anda biasanya jauh lebih besar, sehingga mendorong Anda untuk bergegas ke tahap selanjutnya.

** Pisces
Ciuman dari rasi bintang ini sangat bergairah dan tahan lama.
readmore »»  

Apa Yang Di Nilai Cowok Pertama Kalinya Lihat Cewek...???

Penilaian pertama hanya memakan waktu 10 detik. Bagaimana penilaian kaum adam terhadap wanita dalam enam detik pertama?

cowok menilai cewek


1. Senyum

Apakah wanita ini tersenyum manis dan natural? Atau senyum masam dan palsu, atau senyum Anda lebar tapi ada sisa makanan menyelip di gigi.

Senyum Anda menjadi poin pertama untuk penilaian.

2. Rambut

Pria tidak perlu rambut bak model shampoo. Mereka hanya butuh rambut Anda terkesan lembut dan harum. Karena itu pastikan mencuci rambut sesering mungkin, dan menggunakan conditioner.

3. Cleavage

Atau belahan dada menjadi magnet bagi kaum pria. Bukan berarti Anda harus menampilkan keseluruhan, tapi belahan dada yang “mengintip” membuat pria penasaran dan lebih memperhatikan Anda.

4. Riasan

Jika dandanan menor, dengan cepat pria menduga Anda berusaha menutupi wajah asli. Selain itu ada rasa risih dengan warna-warna yang terlalu mencolok.

5. Kulit

Pria tidak peduli dengan satu dua jerawat mungil di wajah. Tapi ya, mereka peduli dengan kulit anda yang kusam dan tidak terawat. Jadi tidak perlu risau dengan satu jerawat, khawatir jika kulit Anda tidak terjaga kesehatannya.

6. Tas

Apa tas yang Anda bawa? Semakin besar tas yang dipakai, semakin pria berpikir Anda tipe wanita dengan perawatan yang rumit.
readmore »»  

5 Hal Keraguan Cowok Untuk PDKT

Hal-hal tertentu bisa membuat pria cepat tertarik pada wanita dan tergerak untuk mengenalnya lebih dekat. Misalnya saja sikap percaya diri, tahu berpenampilan dengan baik atau murah senyum. Di sisi lain, ada pula beberapa faktor yang buat pria enggan mendekati wanita. Ini penyebabnya, seperti dikutip dari Shine.



1. Dikerumuni Banyak Teman

Pria akan berpikir dua kali untuk mendekat, jika terlalu banyak teman mengelilingi Anda karena dia merasa terintimidasi. Dia takut jika teman-teman Anda yang banyak itu akan ‘mengevaluasi’ begitu dia pergi. Jika Anda sedang dekat dengan seorang pria dan berada dalam situasi tersebut, sebaiknya memisahkan diri sejenak dari grup untuk memberinya kesempatan berbincang dengan Anda.

2. Pasang Wajah Cemberut

Jika di sebuah acara Anda lebih banyak diam dengan raut wajah ‘sedingin es‘, bibir ditekuk dan tangan menyilang, jangan harap ada pria yang mau mendekati. Senyum dan kontak mata akan mengundang orang untuk dekat. Saat berada dalam suatu situasi, cobalah berikan aura positif.

3. Sering Berdua dengan Teman Pria

Mungkin Anda memiliki sahabat pria yang biasa diajak kemana-mana. Baik itu ke pernikahan teman, sekadar jalan-jalan atau berdiskusi. Meskipun tidak berstatus pacaran, mungkin pria lain akan menganggapnya berbeda. Bisa saja keinginannya untuk mendekati Anda jadi buyar karena dia berpikir Anda sudah ada yang punya.

4. Terlihat Sibuk

Jika ingin ada pria yang mendekati Anda, sebaiknya simpan dulu ponsel, Blackberry, iPod atau laptop ke dalam tas. Wanita yang terlihat sibuk sendiri akan membuat pria ragu untuk menyapa atau mengajak Anda ngobrol. Sikap seperti itu bisa terlihat seolah Anda mengatakan, ‘saya sibuk, jangan ganggu saya.’

5. Sulit ‘Ditangkap’

Saat Anda asyik berbincang dengan teman, mungkin ada pria di sudut sana yang sedang memperhatikan dan menunggu kesempatan untuk bisa berkenalan. Tapi yang Anda lakukan malah jalan terburu-buru melintasi tamu-tamu lain, seolah tidak mau memberi waktu bagi orang lain untuk mendekat. Pria yang awalnya tertarik, bisa mengurungkan niatnya. Coba bersikap tenang, berjalan perlahan dan santai ketika mengambil minum atau pergi ke toilet.
readmore »»  

Tips Pacaran Saat Bulan Puasa

Mumpung sebentar lagi bulan puasa, mending kita bahas sedikit yukh tip-tips gaje pacaran saat bulan puasa.




1. Dont Touch

Tips ini celaka buat para pacaraners yang hobi banget nyentuh-nyentuh pacarnya. Biasanya laki-laki nih yang hobi, tapi enggak menutup kemungkinan cewek juga doyan. Inti puasa kan menahan hawa nafsu, jadi tahanlah nafsu kamu-kamu buat menyentuh walopun itu berat. tapi, masa berat sih? cuma enggak nyentuh doang kok berat? Kan aktifitas sentuh menyentuh bisa di ganti dengan lomba lari keliling komplek, lebih sehat dan sarat muatan kearifan lokal.

Contoh Kasus :
Setting –> dalam bioskop XXI lagi nonton

Cewek : Mas, tanganmu di jaga dong!! Ini tuh lagi puasa, harus menahan hawa nafsu.
Cowok : Lho? tanganku ndak ngapa-ngapain kok? dua-duanya lagi tak pake ngupil. Lho ini lho, liat!
Cewek : Lha terus yang dikantongku opo? geli-geli semriwing gitu!
Cowok : Lha wong hamster kamu kantongin, yo jelas GELI! Aneh-aneh wae..
Cewek : Oh iyo ding..

Pesan Moral : jangan nyimpen hamster di kantong, bisa mati hamsternya.

2. Hindari berduaan

Temen saya, NurQomaruddin, pernah bilang kalo ada orang berdua-duaan maka yang ketiga adalah syaiton. Nah, supaya nafsu tetap terjaga, kurangi frekuensi berdua-duaan. Ato sebisa mungkin hindari. Biasanya anak muda jaman sekarang pinter-pinter nih, modus berdua-duaannya canggih-canggih. Ada tadarus berdua, pengajian berdua, buka puasa berdua, nonton ceramah KH Zainuddin MZ berdua, dan berdua-dua yang lainnya. Hati-hati, jangan mengotori susu sebelangan gara-gara nila setitik. Enggak asik tau.

3. Hindari Bujuk Rayu Gombal Cis Pret

Ini nih, ada pantangan yang dilanggar dalam berpuasa ketika kamu melakukan ritual bujuk rayu cis pret. Biasanya yang cowok-cowok nih yang sering. Oke, pantangan yang di langgar adalah : berbohong. Bujuk rayu Gombal Cis Pret rentan sekali dengan kebohongan. Pacar gemuk dibilang langsing, kecil dibilang efisien, botak dibilang irit, jelek dibilang ganteng dan setia. Daripada berbujuk rayu gombal cis pret, lebih baik kamu alihkan tema pembicaraan ke tema-tema kemanusiaan seperti: gempa di tasik, angka kemiskinan di Indonesia, solusi pencegahan perdagangan anak-anak, dan lain-lain.

Contoh Kasus:
cowok : Dik, kamu kok kelihatan manis dan langsing sih? minum sinzui ya?
cewek : Itu sabun, Bang.
cowok : Oh, ah..intinya kamu cantik banget hari ini. Ehem, kamu tau enggak? indahnya rembulan tak sanggup un..
cewek : Bang, serem ya gempa di tasik kemaren. banyak banget makan korban. Apalagi yang di cianjur tu disertai longsor. Enggak kebayang deh, rasanya gimana. Jiwa sosial saya bergetar, Bang. Ada tuh ya, bang. Seorang cowok yg lagi ngerayu-ngerayu pacarnya gitu, persis kaya kita ginih, terus tiba-tiba ketiban longsor. Mati Bang, MATI!
cowok : *nelen ludah

4. Be Serious

Nah, jadikan momen ramadhan ini sebagai momen untuk membawa hubungan kalian ke arah yang lebih serius. Jangan disitu-situ aja, jangan biarkan syaiton berkutat dalam hubungan kalian. Segera ambil tanggung jawab secara utuh. Buat yang laki-laki, temuin ortunya dan bilang dengan lantang : ” Saya suka dengan BAPAK. eh, maksudnya Saya suka dengan ANAK BAPAK!” Buat yang cewek, mulailah melakukan perundingan dengan orang tua. “jadi pah, mah, Rina uda sreg banget ama mas Jono, udah klop kaya perangko. Kita pengin membawa hubungan ini ke arah yang serius..” Ingat, friend. Ramadhan bulan penuh berkah.

Contoh kasus :
Cowok : Bapak, SAYA SUKA DENGAN ANAK BAPAK!! *Berbicara keras dan lantang
Bapak : so?
Cowok : BULAN INI BULAN PENUH BERKAH!! SAYA INGIN MEMINANG ANAK BAPAK! *Makin keras dan makin lantang
Bapak : Saya tolak..
Cowok : Lhah? kenapa pak? APA SAYA KURANG DEWASA? *Teriak dan sangat tegas
Bapak : tetap saya tolak.
Cowok : Sungguh ter la lu.. emang knp sih pak?
Bapak : Kalo ngomong mbok ya ndak usah teriak2, muncratnya ituloh gak pake analisis !!

Pesan Moral : mesti sopan di depan orang tua.

“Barangsiapa yang bergembira datangnya bulan Ramadhan, diharamkan Allah jasadnya menyentuh api neraka”.
readmore »»  

Kemurnian Cinta Dan Syurga



Setiap individu yang berperasaan pasti akan merasakan cinta dan mencintai sesuatu. Cinta adalah perasaan halus yang dimiliki hati oleh setiap insan, dan tidak dapat dipisahkan dalam kehidupan sehari - hari. Dalam Islam, cinta merupakan masalah utama dalam kehidupan dunia dan akhirat. Ini karena Islam sendiri merupakan agama yang berasaskan cinta.

Sabda Rasullulah s.a.w.:

"Tiga hal yang apabila terdapat pada diri seseorang maka ia akan mendapat manisnya iman, yakni: Allah dan Rasul-Nya lebih ia cintai daripada yang lain; mencintai seseorang hanya kerana Allah, dan benci untuk kembali kepada kekafiran sebagaimana ia tidak suka dilemparkan ke dalam neraka" (HR. Bukhari dan Muslim)
Oleh yang demikian, Islam menyeru kepada cinta, yaitu cinta kepada Allah, cinta kepada Rasulullah, cinta kepada agama, cinta kepada akidah, juga cinta kepada makhluk, sebagaimana Allah menjadikan kecintaan suami isteri sebagai sebahagian tanda dan bukti kekuasaanNya.

FirmanNya: "Dan di antara tanda kekuasaanNya ialah Dia menciptakan untukmu isteri-isteri dari kalangan kamu sendiri, supaya kamu dapat hidup tenang bersama mereka. Dan dijadikanNya cinta kasih sayang antara kamu. Sesungguhnya, yang demikian itu tanda bagi orang yang berfikir." (Ar-Rum: 21)
Bagaimana perasaan ketakutan, keraguan dan sukar mengambil atau membuat keputusan ini wujud dalam diri seseorang? Ketakutan membuat keputusan ini sebenarnya telah menjadi sebagian daripada kita tanpa disedari. Perasaan ini adakalanya tersembunyi di sebalik alam bawah sadar kita dan ini amat menyulitkan kita untuk mengesan dan mengatasinya. Jelaslah bahwa cinta adalah tanda kehidupan rohani dalam akidah orang mukmin, sama ada dalam kehidupan beragama, bersosial, maupun kepercayaan. Selain itu, iman dalam Islam ditegakkan berdasarkan cinta dan kasih sayang.

Rasulullah saw bersabda:

"Demi Dzat yang diriku ada di tanganNya, kamu tidak akan masuk syurga sehingga kamu beriman, dan kamu tidak akan beriman dengan sempurna hingga kamu saling mencintai. Hendakkah aku tunjukkan kalian kepada sesuatu yang jika kalian lakukan kalian akan saling mencintai? Sebarkanlah salam di antara kalian." (HRMuslim)
Dalam hadis di atas, Rasullulah s.a.w. menegaskan bahawa jalan menuju ke syurga bergantung kepada iman, dan iman bergantung kepada cinta. Maka cinta adalah syarat dalam iman, rukun dalam akidah, dan asas dalam agama.

Cinta dalam Islam adalah kaedah dan sistem yang mempunyai batas. Ia adalah penunjuk ke arah mendidik jiwa, membersihkan akhlak serta mencegah atau melindungi diri dari dosa-dosa. Cinta dapat membimbing jiwa agar bersinar cemerlang, penuh dengan perasaan cinta dan dicintai. Sayangnya dalam konteks hari ini, cinta yang lahir sarat hawa nafsu dan menyimpang daripada matlamat yang murni. Setiap hari kita disuguhi dengan lagu cinta dan kisah cinta yang menghanyutkan kita ke dunia khayalan yang merugikan. Kadang cinta justru disalah artikan sehingga melanggar batas pergaulan dan tatasusila seorang mukmin. Oleh yang demikian, renungkanlah sebentar hakikat kehidupan kita di sini.

Sabda Rasullulah s.a.w :
"Tidak sempurna iman salah seorang dari kamu sehingga ia mencintai saudaranya seperti ia mencintai diri sendiri." Juga sabda Rasulullah lagi, "Barang siapa ingin mendapatkan manisnya iman, maka hendaklah ia mencintai orang lain kerana Allah." (HR Hakim dari Abu Hurairah).
readmore »»  

Saling Mencintai Atas Dasar Iman



بسم الله الرحمن الرحيم

الحمد لله رب العالمين, والصلاة والسلام على أشرف المرسلين. أما بعد :

Bahwa tidak ada cinta hakiki kecuali didasari atas cinta kepada Allah. kita mencintai orang tua atas dasar perintah Allah, kita menyayangi dan mencintai istri/suami kita atas dasar perintah dari Allah, dan kita menyayangi sesama juga atas dasar perintah Allah. jika kita mencintai Allah terlebih dahulu, maka kita akan mengamalkan segala perintahnya, termasuk kepada siapa dan bagaimana kita mencintai.

cinta atas iman

Hubungan kekeluargaan dan kekerabatan maupun hubungan antar sesama tidak akan pernah lepas dari perasaan cinta dan kasih sayang. hanya saja cinta dan kasih sayang seperti apa yang dapat menuntun kita kepada keikhlasan, dan cinta kasih sayang model apa yang Allah ridhoi?

"karena cinta dan kasih sayang bukanlah sekedar pengakuan dan ucapan, akan tetapi lebih kepada bukti dan tindakan."


Mencintai orang tua karena tuntutan status yang mana sebagai anak harus mencintai orang tua, maka cinta itu tidak akan dapat mengantarkan kita kepada keikhlasan dan akan selalu berkurang dengan perubahan status. lihat saja disekeliling! banyak anak terutama anak laki-laki, yang mencintai orang tuanya dan selalu memenuhi kebutuhan mereka. akan tetapi itu semua berkurang bahkan tidak lagi dilakukannya setelah dia menikah. pekerjaan dan keluarga "baru" telah menyibukkannya dari berbakti kepada orang tua. asal kita ketahui saja, setelah anak laki-laki menikah maka hak orang tuanya masih tetap besar atas dirinya. berbeda dengan anak perempuan, setelah dia menikah maka hak suami menjadi lebih besar dan utama dari pada hak orang tuanya.

Apakah berbakti kepada orang tua itu ada batas waktunya? apakah membantu dan memenuhi kebutuhan mereka hanya karena status kita sebagai anak? jika demikian, cinta kita bukanlah cinta yang didasari oleh iman kita kepada Allah. bukan atas dasar cinta yang satu, cinta Allah. jika cinta kita benar-benar dilandasi cinta kepada Allah, pastilah kita akan melakukan sesuai yang Dia perintahkan kepada kita dalam firman-Nya :

وَاخْفِضْ لَهُمَا جَنَاحَ الذُّلِّ مِنَ الرَّحْمَةِ وَقُلْ رَبِّ ارْحَمْهُمَا كَمَا رَبَّيَانِي صَغِيرًا

Artinya : "Dan rendahkanlah dirimu terhadap mereka berdua dengan penuh kesayangan dan ucapkanlah: "Wahai Tuhanku, kasihilah mereka keduanya, sebagaimana mereka berdua telah mendidik aku waktu kecil." (QS Al-Israa' : 24)

Apakah perintah Allah diatas terdapat pembatasan status? apakah Allah memerintahkan kita hanya untuk mendoakan orang tua saja? tidak. karena diawal ayat Allah memerintahkan kita untuk merendahkan diri dengan penuh kesayangan kepada mereka. bukankah itu tindakan dan bukan sekedar doa. karena cinta dan kasih sayang bukanlah sekedar pengakuan dan ucapan, akan tetapi lebih kepada bukti dan tindakan. Sikap kita kepada mereka adalah bukti kasih sayang kita kepada mereka.

Begitu juga cinta kepada suami/istri. jika kita menikah hanya bermodalkan kata "aku cinta kamu" maka jangan harap cinta itu akan tetap membekas pada kehidupan anda setelah menikah. banyak dari pasangan suami istri mengeluh bahwa cinta mereka tidak lagi sama sebagaimana cinta mereka pada awal-awal pernikahan. saya katakan, tidak ada cinta yang sama kecuali cinta yang didasari tanggung jawab, dan tidak ada cinta yang hakiki kecuali yang bermula dari cinta kepada Allah.

Pernikahan adalah titipan terbesar dari Allah kepada hamba-Nya. sebuah tanggung jawab terbesar selama hidup manusia. karena itu Allah menyebutnya sebagai "perjanjian yang kuat." maka cinta kepada suami/istri harus didasari cinta kepada Allah terlebih dahulu. sadar akan posisi seorang suami sebagai pemegang tertinggi amanah pernikahan dan sebagai orang yang bertanggung jawab atas ucapan akad ketika dia menikahi istrinya. sadar bahwa dia menerima pernikahan tersebut dengan nama Allah.

"Pernikahan adalah titipan terbesar dari Allah kepada hamba-Nya. sebuah tanggung jawab terbesar selama hidup manusia."


Seorang istri pun harus demikian. sadar akan posisinya sebagai orang paling bertanggung jawab atas harta dan anak-anak suaminya. sadar bahwa dalam mengarungi samudra kehidupan ini dia mempunyai seorang nahkoda yang harus selalu didukung dan ditaati. jika istri membiarkan nahkodanya salah dalam mengarahkan kapalnya, maka dia akan tenggelam bersama nahkoda dan seisi kapalnya. istri harus sadar bahwa pernikahannya sah karena nama Allah telah diucapkan didalamnya.

Maka sebelum semuanya terlambat, ubahlah dasar cinta kita yang dahulu karena nafsu dan tuntutan status menjadi cinta yang didasari karena iman dan cinta kepada Allah. karena hanya cinta inilah yang tidak terikat dengan waktu dan abadi, dan tidak akan berkurang sedikitpun walau angka tahun selalu berganti. cinta yang akan menjadikan kita selalu bersama dengan orang-orang yang kita cintai baik didunia maupun diakherat.
readmore »»  

Kenapa Wanita Lebih Baik Dicintai daripada Mencintai

cinta mencintai

Dalam kamus pria tidak ada istilah belajar mencintai…pria adalah makhluk yang jatuh cinta, bukan belajar untuk mencintai…

Bagi Pria, mencintai berarti menyayangi, menghargai dan melindungi...Anda adalah permaisuri…kebanggaan harga dirinya…

Para pria, tidak pernah tau bagaimana mengerti perasaan wanita secara benar…yang mereka tau adalah selalu berbuat yang terbaik untuk Anda menurut akal mereka…

Wanita yang bijak adalah wanita yang jatuh cinta dengan pria yang terlebih dahulu jatuh cinta kepadanya…

Para wanita sebaiknya jangan memulai terlebih dahulu karena kalau sulit menjangkaunya, Anda bisa menjadi begitu agresif…dan membuat Anda semakin tak berharga di mata pria…

Anda harus tahu bahwa Anda didesain oleh sang pencipta untuk dicintai dan diperlakukan bak ratu…bukan menjadi seorang yang mengejar-ngejar pria…

Itulah beberapa kutipan kalimat yang sering kita dengar. Tentunya kalimat-kalimat bijak tersebut tercipta berdasarkan keadaan nyata yang paling banyak terjadi dikehidupan cinta antara pria dan wanita. Bukan menurut film-film apalagi sinetron.

Memang benar, telah terjadi perbedaan pendapat apakah wanita itu lebih baik mencintai atau dicintai. Sebagian wanita berkata, sekarang ini bukan lagi zaman Siti Nurbaya, wanita bebas berekspresi menurut apa mau mereka. Jadi wanita merasa nyaman jika mencintai daripada dicintai. Tapi apakah kalimat-kalimat bijak di atas dibuat hanya berdasarkan isapan jempol belaka?

Wanita, makhluk ciptaan berharga, yang diciptakan tidak lebih rendah maupun lebih tinggi dari kaum pria, namun sepadan.

Ada berapa banyak orang yang tahu tentang takdir sebagai wanita?! Jawabannya tidak banyak. Sebagai wanita, Anda diciptakan dengan perasaan yang lebih berperan ketimbang akal dalam kehidupan sehari-hari.

Wanita tidak ditakdirkan untuk memberikan cinta, justru cinta adalah kebutuhan utama dari wanita. Namun, wanita ditakdirkan untuk memberi penghormatan dan pengertian pada pria.

Tidaklah heran mengapa kebanyakan kaum wanita pandai menelaah, ini adalah bagian dari kemampuan wanita untuk mengerti tentang sesuatu, untuk berempati terhadap sesamanya.

Ada sebuah ungkapan sederhana, namun mengandung kebenaran yang harus dipegang, jika ingin bahagia, dikatakan “cintailah sedikit, mengertilah banyak”. Kalimat itu berlaku untuk para wanita.

Dan untuk pria berlaku “cintailah banyak, jangan berusaha mengerti wanita (karena wanita memang sulit dipahami)”.

Wanita perlu mengerti prianya. Apa sebab? Karena Andalah yang dicintai. Dan kaum laki-laki berbuat untuk Anda apa yang mereka anggap secara akal itu baik, bukan menurut perasaan mereka.

Ada banyak hal tidak sempurna dalam diri laki-laki yang sulit diterima kaum wanita. Namun dalam hal ini seberapa besar cintanya itulah yang menjadi ukuran. Anda hanya diminta sedikit pengertian dan memberi kesempatan, bukan yang lain.

Oleh sebab itu, bagi wanita yang tidak mengerti, maka dia akan selalu berusaha mengubah karakter prianya agar menjadi ‘lebih baik’. Sayangnya, hal ini akan mengakibatkan kekecewaan yang besar, baik untuk sang wanita dan sang pria. Karena kaum adam cenderung merasa dirinya sudah ‘cukup’ baik sehingga tak ada yang perlu diubah. Ini yang sering kita sebut dengan gengsi laki-laki.

Dalam studi banyak kasus, jika Anda seorang wanita yang mengharapkan jaminan kesetiaan, ketulusan, pengorbanan dan tanggung jawab berpuluh tahun kemudian dari kehidupan Anda. Maka kemungkinan besar hanya akan Anda dapatkan dari seorang pria yang penuh kesungguhan mencintai Anda mulai saat ini.

Oleh karena itu, jika tidak ingin menderita karena cinta dan menyesal berkepanjangan maka jagalah baik-baik peran Anda. Tunggulah sampai Anda dicintai sepenuh hati. Dan cobalah mengerti dan hargai mereka. Karena Anda adalah wanita yang dicintai, itu lebih bermakna bagi Anda. Dan dimata laki-laki Anda adalah permata kehormatannya karena ia mencintai Anda.
readmore »»  

Arti Perempuan Bagi Laki-Laki

Dia yang diambil dari tulang rusuk. Jika Tuhan memersatukan dua orang yang berlawanan sifatnya, maka itu akan menjadi saling melengkapi.

Dialah penolongmu yang sepadan, bukan lawan yang sepadan. Ketika pertandingan dimulai, dia tidak berhadapan denganmu untuk melawanmu, tetapi dia akan berada bersamamu untuk berjaga-jaga di belakang saat engkau berada di depan, atau segera mengembalikan bola ketika bola itu terlewat olehmu, dialah yang akan menutupi kekuranganmu.

Dia ada untuk melengkapi yang tak ada dalam laki-laki : perasaan, emosi, kelemah-lembutan, keluwesan, keindahan, kecantikan, rahim untuk melahirkan, mengurusi hal-hal yang kadang dianggap sepele. Hingga ketika kau tidak mengerti hal-hal itu, dialah yang akan menyelesaikan bagiannya. Sehingga tanpa kau sadari ketika menjalankan sisa hidupmu… kau menjadi lebih kuat karena kehadirannya di sisimu. Jika ada makhluk yang sangat bertolak belakang, kontras dengan lelaki, itulah perempuan. Jika ada makhluk yang sanggup menaklukkan hati hanya dengan sebuah senyuman, itulah perempuan.

Ia tidak butuh argumentasi hebat dari seorang laki-laki, tetapi ia butuh jaminan rasa aman darinya karena ia ada untuk dilindungi, tidak hanya secara fisik tetapi juga emosi. Ia tidak tertarik kepada fakta-fakta yang akurat, bahasa yang teliti dan logis yang bisa disampaikan secara detail dari seorang laki-laki, tetapi yang ia butuhkan adalah perhatiannya, kata-kata yang lembut, ungkapan-ungkapan sayang yang sepele, namun baginya sangat berarti, membuatnya aman di dekatmu.

Batu yang keras dapat terkikis habis oleh air yang luwes, sifat laki-laki yang keras ternetralisir oleh kelembutan perempuan. Rumput yang lembut tidak mudah tumbang oleh badai dibandingkan dengan pohon yang besar dan rindang, seperti juga di dalam kelembutannya di situlah terletak kekuatan dan ketahanan yang membuatnya bisa bertahan dalam situasi apapun.

Ia lembut bukan untuk diinjak, rumput yang lembut akan dinaungi oleh pohon yang kokoh dan rindang. Jika lelaki berpikir tentang perasaan perempuan, itu sepersekian dari hidupnya. Tetapi jika perempuan berpikir tentang perasaan lelaki, itu akan menyita seluruh hidupnya.

Karena perempuan diciptakan dari tulang rusuk laki- laki, karena perempuan adalah bagian dari laki-laki, apa yang menjadi bagian dari hidupnya, akan menjadi bagian dari hidupmu. Keluarganya akan menjadi keluarga barumu, keluargamu pun akan menjadi keluarganya juga. Sekalipun ia jauh dari keluarganya, namun ikatan emosi kepada keluarganya tetap ada karena ia lahir dan dibesarkan di sana. Karena mereka, ia menjadi seperti sekarang ini. Perasaannya terhadap keluarganya, akan menjadi bagian dari perasaanmu juga, karena kau dan dia adalah satu, dia adalah dirimu yang tak ada sebelumnya. Ketika pertandingan dimulai, pastikan dia ada di bagian lapangan yang sama denganmu.
readmore »»  

Tips Pacaran Sehat

Pacaran gaya “mens sana in corpore sano” maksudnya adalah pacaran yang sehat baik secara fisik, psikis maupun sosial. Artinya, pacarannya tidak saling menyakiti, menimbulkan rasa nyaman, sekaligus tidak bertentangan dengan nilai-nilai agama maupun norma yang berlaku di masyarakat. Jadi, jangan sampai deh gaya pacaran kamu meniru gaya orang Barat, atau nggak peduli aturan sehingga terjadi perilaku seks bebas.

tips pacaran sehat

Nah, biar kamu bisa terhindar dari gaya pacaran yang “nggak sehat”, ada beberapa hal yang perlu diingat, seperti:

1. Bikin Kesepakatan

Sebelum mulai pacaran, buat kesepakatan apa saja yang bisa ditolerir untuk dilakukan atau tidak. Tanya sama sang pacar, perilaku apa yang bisa diterima. Pas mau bikin rayuan ‘pulau kelapa’, pikirin dulu dampak dari kenakalan tangan dan si ‘adek’. Coba kalo itu terjadi sama kakak atau adik perempuan kamu? Kalau dari awal sudah sepakat, pas entarnya putus kan posisinya jadi fair.

2. Lihat Sikon

Hindari tempat atau suasana yang biasanya mengundang kamu untuk kepengen, atau bikin kebablasan. Asal tahu saja, dari beberapa kasus teman yang akhirnya ber-HI (hubungan intim), biasanya karena habis nonton film gituan bareng pacar, atau lokasi itu tidak ada siapa-siapa, cuma kalian berdua. Obatnya, cari teman ketiga supaya acara jadi lebih rame (kalo ikhlas aja, hehehe) sehingga nggak bikin kalian larut dalam kesepian yang mengundang.

3. Jaga Diri

Tentukan dulu batasan mana yang dilakukan dan mana yang tidak boleh. Tujuannya, agar remaja tidak terjerumus pada tindakan negatif seperti pergaulan bebas, hamil akibat ‘kecelakaan’, aborsi, tertular penyakit kelamin dan sebagainya. Karena itu, pas lagi pacaran perlu menjaga diri dan tingkah laku kamu biar nggak dikira orang gampangan.

4. Komitmen

Katakana NO!!! kalau pacar kamu mengajak berhubungan intim sebelum menikah. Di samping itu, hindari perilaku yang menjurus ke arah hubungan intim, seperti berduaan di tempat sepi, berciuman, petting, dll. Ingat kalau hal-hal tadi bisa membuat kamu kehilangan kemampuan mengontrol diri dan kebablasan.

5. Ingat Tuhan

Yang ini jelas jadi hal yang paling penting. Dekat dengan Tuhan merupakan benteng yang paling tangguh untuk menghindari setiap godaan yang datang. Dengan memiliki bekal keimanan serta nilai-nilai agama, kamu akan senantiasa terjaga untuk tidak melakukan perbuatan yang merugikan.
readmore »»  

Spesifikasi Harga Samsung Galaxy S3

Spesifikasi Harga Samsung Galaxy S3

General 2G Network GSM 850 / 900 / 1800 / 1900
3G Network

4G Network
HSDPA 850 / 900 / 1900 / 2100

LTE (Regional)
Size Dimensions 136.6 x 70.6 x 8.6 mm
Weight 133 g

- Touch-sensitive controls
Display Type Super AMOLED capacitive touchscreen, 16M colors
Size 720 x 1280 pixels, 4.8 inches (~306 ppi pixel density)
Sound Alert types Vibration; MP3, WAV ringtones
Loudspeaker Yes
3.5mm jack Yes
Memory Phonebook Practically unlimited entries and fields, Photocall
Call records Practically unlimited
Internal 16/32/64 GB storage, 1 GB RAM
Card slot microSD, up to 64 GB
Data GPRS Class 12 (4+1/3+2/2+3/1+4 slots), 32 – 48 kbps
EDGE Class 12
3G HSDPA, 21 Mbps; HSUPA, 5.76 Mbps
WLAN Wi-Fi 802.11 a/b/g/n, DLNA, Wi-Fi Direct, Wi-Fi hotspot
Bluetooth Yes, v4.0 with A2DP, EDR
USB Yes, microUSB v2.0 (MHL), USB On-the-go
Camera Primary 8 MP, 3264×2448 pixels, autofocus, LED flash
Video Yes, 1080p@30fps
Features Simultaneous HD video and image recording, geo-tagging, touch focus, face and smile detection, image stabilization
Features OS Android OS, v4.0.4 (Ice Cream Sandwich)
CPU Quad-core 1.4 GHz Cortex-A9, Exynos 4212 Quad, GPU Mali-400MP, Accelerometer, gyro, RGB sensor, proximity, compass, barometer
Messaging SMS(threaded view), MMS, Email
Browser HTML, Adobe Flash
Radio Stereo FM radio with RDS
Games Yes, Downloadable
Colors Blue, White
GPS Yes, with A-GPS support and GLONASS
Java Yes, via Java MIDP emulator
- MicroSIM card support only

- S-Voice natural language commands and dictation

- Smart Stay eye tracking

- Dropbox (50 GB storage)

- Active noise cancellation with dedicated mic

- TV-out (via MHL A/V link)

- SNS integration

- MP4/DivX/XviD/WMV/H.264/H.263 player

- MP3/WAV/eAAC+/AC3/FLAC player

- Organizer

- Image/video editor

- Document editor (Word, Excel, PowerPoint, PDF)

- Google Search, Maps, Gmail,

YouTube, Calendar, Google Talk, Picasa integration

- Voice memo/dial/commands

- Predictive text input (Swype)

- NFC
Battery Type Standard battery, Li-Ion 2100 mAh
Stand-by -
Talk time -
readmore »»  

Cara Ungkapkan Perasaan Cinta Pada Sahabat

Sahabat lebih dari sekedar teman biasa, dalam suka maupun duka pasti selalu ada untuk kita. Tidak jarang hal ini akan menimbulkan rasa yang lebih yaitu Cinta. Apa salahnya jika kita jatuh cinta dengan sahabat kita sendiri, bahkan hal ini justru baik, karena seleama bersahabat pasti satu sama lain sudah mengetahui kelebihan dan kekurangan masing masing. Nah,bagaimana cara untuk menyatakan Cinta kepada sahabat kita? Kebetulan pada artikel saya kali ini akan membahas tentang Tips cara nyatakan cinta kepada sahabat sendiri. Mari kita siamk informasinya bersama sama sebagai berikut:

Tips Cara Nyatakan Cinta Kepada Sahabat

Inilah beberapa tips dan caranya :

1. Ungkapkan secara perlahan

Saat rasa cinta mulai tumbuh dalam hati kamu, maka ungkapkanlah perasaan itu secara perlahan. Jangan terburu-buru agar sahabat kamu tidak kaget dan persahabatan bisa tetap aman. Lebih baik, kenali dulu situasinya sebelum kamu bilang cinta padanya. Cari informasi apakah dia sedang naksir orang lain atau tidak.

2. Tunjukkan Perhatian

Sebelum kamu bilang cinta padanya, ada baiknya kamu tunjukkan perhatian kamu sebagai wujud cinta. Tujukkan kalau kamu benar sayang padanya lewat perhatian. Caranya kamu bisa mengucapkan selamat malam melalui SMS atau telepon. Dengan perhatian, sahabat kamu pasti tahu bahwa kamu sayang padanya.

3. Perhatikan Responnya

Apa yang dia lakukan setelah kamu memberikannya perhatian lebih? Jika dia merespon dengan baik semua perhatian yang kamu berikan, itu artinya dia ingin terus diperhatikan. Besar kemungkinan dia juga sayang sama kamu. Jadi peluang kamu untuk jadi lebih dari sekedar sahabat masih terbuka.

4. Yakinkan Dia

Setelah kamu memberikan perhatian dan dia meresponnya dengan baik, sekarang saatnya untuk meyakinkan dia. Yakinkan dia kalau kamu ini sayang dengannya lebih dari sekedar sahabat. Tunjukkan kalau kamu menginginkan dia sebagai pacar kamu.

5. Nyatakan Cinta

Jika dia terlihat selalu menerima perhatian kamu dengan baik, itu adalah pertanda baik. Sekarang saatnya kamu nyatakan cinta padanya. Bilang padanya kalau kamu ingin menyayanginya lebih dari sekedar teman ataupun sahabat. Bilang padanya kalau kamu mencintainya dan ingin menjadikan dia pacar.

Sebelum anda menyatakan cinta kepada sahabat anda sebaiknya anda memastikan kalau hubungan persahabatan anda tidak akan pernah putus setelah mengetahui jawaban dari sahabat anda, agar terkesan tidak memaksa.
readmore »»  

Tips PDKT Dengan Cewek Pendiam

Nah, bagi kamu yang mau mendekati cewek pendiam lebih baik ikuti cara berikut ini. Langsung saja simak baik-baik yah!

1. Banyak omong.

Jika kamu ingin mendekati atau PDKT sama cewek pendiam, maka kamu harus jadi cowok yang banyak omong. Kamu harus berani mengajaknya ngobrol, karena cewek pemalu tidak akan mengajakmu ngobrol jika tidak dipancing. Jadi, percaya diri saja dan berharap dia juga akan merespon baik omongan kamu.



2. Humor.
Jika dia sudah mau mengobrol sama kamu, jangan lupa kamu sisipkan beberapa humor agar tidak membosankan. Cobalah untuk membuat lelucon yang bisa membuatnya tertawa. Dijamin dia akan merasa dekat sama kamu.



3. Jadi teman yang baik.

Pertemanan adalah awal yang baik untuk memulai langkah pendekatan menuju hubungan yang lebih dari sekedar teman. Saat kamu sudah berteman dengannya, cobalah untuk mengajaknya kencan. Sudah banyak lho, teman yang menjadi pacar atau kekasih. Siapa tahu kamu juga bisa begitu..



4. Tatap wajahnya.

Sering-seringlah menatap wajahnya. Jika dia juga membalasan tatapan kamu dengan senyuman, itu artinya dia juga punya rasa sama kamu. Nah, saat kamu sudah mendapatkan sinyal hijau tersebut inilah saatnya kamu menyatakan cinta padanya.



5. Romantis.

Hampir semua cewek pasti suka dengan hal yang romantis, termasuk cewek pendiam. Jadi, berusahalah untuk menjadi cowok yang romantis saat kamu menyatakan cinta padanya. Jika kamu belum bisa menjadi cowok yang romantis, lebih baik belajarlah jadi romantis mulai sekarang.

Itulah lima cara mendekati cewek yang pendiam. Ingat semua cara tersebut tidak bisa dilakuakn dengan cara yang instan, semuanya harus bertahap dan perlu waktu. Jadi bersabar saja dan teruslah berdoa agar dia menjadi jodoh kamu. Sekian posting dari saya tentang cara ampuh mendekati cewek pendiem.
readmore »»  

Perbedaan Cewek Pendiam dan Cewek Ngetop

Pada umumnya dihati wanita menginginkan dirinya populer/ngetop dan dikenal banyak orang, itu sih wajar saja lelaki juga memiliki sifat ingin populer seperti ini. namun dari sudut pandang seorang lelaki wanita populer dalam menjalin kasih akan tidak seberuntung dalam hal pertemanan.

Mari kita telusuri :

1. Wanita populer/ memiliki banyak teman cowok, ketika seorang lelaki ingin mendekatinya dia akan sedikit ragu-ragu karena teman cowok disampingnya sangat banyak.

2. Wanita populer itu pemikirannya muah ditebak, jadi si cowok merasa tidak punya tantangan

3. Karena banyaknya teman cowok yang dimiliki, sehingga si cowok merasa dia bukanlah orang yang sepesial di hati pujaannya

4. Si cowok akan merasa jika si cewek masih main dengan beberapa teman cowoknya walaupun hanya sekedar temaan dan tiada dalam arti tanda kutip dua di atas. sehingga hubungan pun banyaak bertengkarnya.

5. Dalam berpacaran sulit mempertahankan hubungan karena mungkin dia tak sendiri banyak teman cowok disampingnya dan tidak memiliki ketergantungan pada cowoknya

dan sementara inilah yang terjadi paada cewek pendiam dan sedikit punya teman

1. Wanita pendiam, hhmm untuk mendekatinya kadang lelaki berpikiran jika aku ditolak juga tidak akan ada yang tahu, karena sedikit teman cowok yang dia punyai

2. Pemikirannya sulit ditebak, sehingga timbul tantangan pada diri cowok tersebut untuk menngali menggali lagi apa pemikiran terdalam dari si cewek ini

3. Teman yang dimiliki sedikit, sehingga si cowok akan merasa dirinya sepesial jika menjadi temannya ditambah jika menjadi belahan jiwanya

4. Teman yang dimiliki sedikit dan si cowoklah yang menjadi curahan cerita kehidupan sehari hari si cewek sehingga komunikasi akan terus terjadi, kesalahan komunikasi pun akan lebih sedikit

5. Akan sulit melepas cowoknya karena merasa dunia terasa sepi tanpa dia

Sementara itu dari segi pertemannan untuk cewek populer

1. Gampang mendapatkan pacar, karena punya teman cowok banyak

2. Apabila bertengkar dengan pacarnya mudah untuk mencari hiburan lain

3. Mengerti dengan baik bagaimana bersosialisasi dengan teman dan menjaga perasaan teman

Dan dalam hal pertemanan seorang cewek pendiam :

1. Sulit bersosialisasi temanpun sedikit

2. Apabila bertengkar dengan cowoknya, sulit mencari hiburan dan hanya hubungan baik kembali dengan cowoknyalah yang menjadi hiburannya.
readmore »»  

Bahasa Tubuh Saat Jalan Berdua


jalan berdua

1. Pacar kamu mengandeng tangan kamu

Artinya pacar kamu pengen kasih tau sama orang kalau pacar kamu itu care alias peduli dan punya perhatian khusus ke kamu. Tapi gandengan tangan ini sih masih bersifat netral.

2. Pacar kamu memegang kepala

Ekspresi sayang pacar kamu ini lebih mengarah kepada kasih sayang yang universal, yaitu sayang antara yang tua kepada yang lebih muda. Misalnya, sayang kakak ke adiknya.

3. Pacar Kamu Memegang Leher

Hampir sama kok artinya ama yang no.2 tadi, cuman disini, pacar kamu mempunyai sifat otoriter yang tinggi.

4. Saling Mengaitkan Lengan

Berjalan sambil mengaitkan lengan punya arti kalau pacar kamu bangga bisa jalam sama kamu.

5. Memeluk Kamu di Bahu

Kalau pas jalan, pacar kamu seneng meluk kamu dibahu, artinya pacar kamu pengen perhatian kamu seutuhnya.

6. Dia Memeluk Kamu di Pinggang

Dari kontak fisik seseorang semakin dekat dengan daerah vital, maka bisa diartikan kalau kedekatan hubungan kamu udah menjurus kearah seksual.
readmore »»  

Kenali Arti dari Perilaku Saat Memeluk

Arti Sebuah Pelukan Untuk Si Dia. Pria memang jarang mengungkap perasaannya melalui kata-kata. Mereka lebih suka menunjukkan perasaan melalui bahasa tubuh, seperti memeluk, mencium, menggandeng atau sekedar mengelus rambut. Gayanya mengungkap perasaan bisa bermacam-macam dan memiliki arti tersendiri.

perilaku memeluk

Ketahuilah artinya untuk mengetahui perasaannya:

** Memeluk dengan Menekan ke Dada

Saat pasangan memeluk Anda dengan erat hingga menempel ke dada menandakan bahwa ia ingin lebih intim dan menjadi pelindung Anda. “Saat pria memeluk pasangannya dan menempelkan ke dada, ia ingin menunjukkan sebagai pasangan yang satu, perlindungan, dan keintiman yang hangat.

** Memeluk dari Belakang

Banyak pria yang suka memeluk pasangannya dari belakang, baik saat tidur ataupun saat bermanja-manja. Jika pasangan Anda termasuk pria yang suka memeluk dari belakang, menandakan kalau gairah seksualnya tinggi. Ia juga mungkin memiliki gairah seks yang tinggi juga. Tapi ketika dia benar-benar menikmati kontak fisik, mungkin saja ia tidak akan merasa nyaman mengekspresikan dirinya secara emosional.

** Meletakkan Kepala di Paha Anda

Jika pasangan sering bermanja dengan cara meletakkan kepalanya di paha Anda, ia cenderung orang yang sensitif. “Pria yang suka meletakkan kepalanya di paha pasangannya memiliki perasaan sensitif dan mencari kenyamanan untuk diri sendiri pada pasangannya.

** Merangkul

Jika pasangan meletakkan satu tangan di tubuh dan tidak melakukan gerakan sebenarnya bukan hal yang intim. Hal itu semacam sentuhan minim. Ia hanya merangkul tanpa menyesuaikan posisi atau tingkat kenyamanan sama sekali. ia menganggap kontak intim sangat penting bagi Anda dan menghargai pasangan. Pria seperti ini, butuh pentunjuk dari pasangannya untuk lebih intim. Jadi, jangan segan-segan untuk memberikan dia petunjuk dalam banyak hal termasuk saat bercinta.
readmore »»  

Tanda-Tanda Saat Wanita Bergairah

Saat muncul hasrat bercinta, terjadi perubahan penampilan yang mungkin tidak Anda sadari. Mulai dari pemilihan jenis pakaian dalam, warna pakaian hingga riasan. Perubahan ini justru lebih disadari pasangan. Berikut, perubahan yang terjadi saat wanita ingin bercinta.

1. Menggunakan pakaian dalam warna hitam

Saat Anda cenderung menggunakan pakaian dalam hitam atau berwarna gelap, sebenarnya didasari hasrat ingin tampil seksi. Bisa dikatakan pakaian dalam seksi dan elegan adalah ajakan bercinta wanita pada pasangannya.

2. Menggunakan pakaian berbahan lembut.

Saat Anda sangat menyukai pakaian berbahan lembut, seperti, sutra, kasmir, atau selendah berkain halus, tandanya Anda ingin dimanjakan. Biasanya saat menggunakan pakaian berbahan lembut Anda memang tampil lebih cantik dan seksi. Pasangan pasti menyadari kalau Anda sedang ingin dimanjakan.

3. Eyeliner menggoda

Eyeliner hitam menggoda menggambarkan hasrat bercinta yang membara. Tandanya Anda ingin tampil seksi dan menggoda pasangan melalui riasan.

4. Merawat kuku

Perawatan kuku yang Anda lakukan merupakan pertanda Anda ingin merayu pasangan dengan belaian lembut. Gerakan jari-jari Anda akan menjadi lebih sensual dengan kuku yang bersih dan lembut.

5. Menggunakan pakaian dan aksesoris bernuansa merah

Merah memang merupakan warna untuk menggoda. Kesan seksi dan sensual akan muncul saat menggunakan barang dan pakaian berwarna merah. Jadi, saat Anda menggunakan aksesoris atau pakaian bernuansa merah, bisa jadi hasrat bercinta Anda sedang tinggi.
readmore »»  

Apakah Cinta Sejati Akan Bertahan Selamanya...??????

Banyak pasangan menikah yang tidak percaya cinta mereka bisa bertahan selama-lamanya.

pasangan cintaBanyak orang tidak percaya bila romantisme dan cinta yang menggebu-gebu bisa bertahan dalam waktu yang lama. Menurut sebagian orang, setelah beberapa tahun, perasaan cinta pasangan yang menikah akan berubah menjadi sebuah rutinitas dan kebiasaan. Sebuah penelitian menunjukkan bahwa pada sebagian besar orang, cinta hanya bisa bertahan hingga empat tahun. Dengan demikian, temuan itu menolak pandangan bahwa pasangan yang hidup bersama selama lebih dari lima belas bulan akan mulai berubah. Para ilmuwan membuktikan bahwa ketika kita berkomunikasi dengan seseorang yang kita cintai, tubuh akan memproduksi hormon dopamin, yang bertanggung jawab untuk membuat rasa bahagia.

Menurut kepercayaan populer, seiring berjalannya waktu, produksi hormon ini akan menurun dan pada akhirnya, kira-kira dalam 10 tahun, perasaan cinta itu akan menghilang. Temuan terbaru para ilmuwan yang menandai otak orang yang menikah dengan bahagia, menunjukkan bahwa tingkat dopamin dalam otak mereka sama tingginya dengan orang yang baru jatuh cinta satu sama lain. jangan terjebak pada ide populer tentang cinta. Yakinlah bila cinta sejati itu ada dan bisa bertahan selama-lamanya!

Usia Berapa Wanita Paling Bahagia?

Hidup bahagia adalah dambaan setiap orang. Dan, sebuah penelitian baru menemukan bahwa wanita merasa paling percaya diri dan bahagia dengan kehidupan cinta serta merasa memiliki bentuk tubuh menarik saat usianya menjelang 30 tahun, atau tepatnya di usia 28 tahun.kebanyakan wanita merasa bahagia di usia 28 tahun, karena ketika memasuki usia kepala 3, mereka mulai khawatir tentang penuaan, seperti memiliki rambut beruban dan kulit keriput. Dalam studi ini meneliti 4.000 wanita berusia 25-65 tahun. Usia 28 tahun merupakan waktu yang terbaik dalam kehidupan seorang wanita . Sebab pada usia itu penampilan mereka terlihat sebagai penampilan terbaik, bentuk tubuh yang pada puncaknya dan memiliki rasa percaya diri tinggi.

Kebanyakan wanita di usia 28 juga mulai merasakan kemapanan hidup, merasa nyaman dalam kariernya, dan memiliki penghasilan tetap. Selain itu, wanita usia 28 tahun biasanya berada dalam suatu hubungan dan memiliki persahabatan kuat dan semua itu membantu menciptakan titik sempurna dalam kehidupan wanita. Mencapai dan melebihi usia dua puluhan, Anda tidak lagi merasa kehidupan Anda bagaikan bentuk spiral ke bawah, mulai dari penampilan Anda hingga kepercayaan diri. Di usia ini pun, biasanya Anda sudah memiliki banyak waktu untuk mengesampingkan jadwal sibuk dan menggantinya dengan kegiatan memanjakan diri dengan berbagai trik dan metode perawatan kecantikan.

Tanda-tanda Akan Meminang.

Sudah pacaran lama, tapi kekasih Anda tak juga datang meminang? Hmm, jangan sedih dan bingung. Dia menjadi lebih sering membantu. Tiba-tiba dia ingin membantu mencuci piring atau mencuci mobil. Dia mungkin berusaha membuktikan bahwa dia dapat menjadi suami yang baik. Tamsen Fadal, penulis “Why Hasn’t He Proposed?” mengatakan bahwa pria melakukan itu karena ingin memastikan Anda melihatnya sebagai pasangan yang menarik. Walaupun Anda memiliki karir atau pekerjaan yang bagus dan gaji yang layak, kebanyakan pria tetap ingin berada pada posisi keuangan yang mantap, termasuk pekerjaan yang bagus sebelum bertunangan.

Apakah kamu merasa dia memperlakukanmu seperti saat baru mulai berkencan? Dia lebih sering mengajak keluar bersama. Itu salah satu tanda dia akan meminta Anda bertunangan dengannya. Ia mencari waktu yang tepat sehingga Anda mengatakan ya untuk pertanyaannya. Pria ingin sesuatu yang bermakna saat menanyakan pada Anda maukah kau menikah denganku. Karena itu, mungkin saja pasangan akan menggali beberapa informasi yang belum dia ketahui sebelumnya tentang Anda, seperti tentang bunga favorit, memori masa kanak-kanak, dan lain sebagainya. Mungkin dia sedang mengumpulkan informasi yang akan membantunya merencanakan sesuatu yang sempurna untuk meminta Anda bertunangan dengannya. Setiap pria pasti gugup saat menanyakan pada pasangannya untuk bertunangan dengannya.
readmore »»  

Kenali Perilaku Seks Wanita Dari Bentuk Gigi

Senyuman ternyata tak hanya membuat diri seseorang jauh lebih menarik, tetapi juga memiliki pesan tertentu bagi lawan jenis. Konon, hasrat seksual kaum wanita bisa diprediksi dari bentuk gigi yang tampak saat mereka tertawa maupun senyum. Jadi, jika Anda seorang wanita yang suka tertawa, Anda perlu hati-hati karena orang di hadapan Anda bisa jadi sedang membaca rahasia Anda.

sek wanita dari gigi

Beberapa jenis gigi yang harus diperhatikan pada wanita:

** Gigi Kecil dan Jarang-jarang

Kualitas seks yang dimiliki wanita ini cenderung biasa-biasa saja, bahkan cenderung pasrah jika diajak berhubungan oleh pasangannya. Perangai yang tak mau mengalah membuatnya ‘semau gue’ dalam bercinta.

** Gigi Sedang dan Rata

Wanita pemilik jenis gigi seperti ini selalu berorientasi pada kepuasan pasangannya. Ia sangat ‘lihai’ untuk urusan ranjang dan tahan lama dalam bercinta. Bagi kaum lelaki yang memiliki pasangan seperti ini harus pandai mengimbangi permainannya dan memiliki power lebih agar bisa saling memuaskan.

** Gigi Besar dan Jarang-jarang

Tipe wanita ini seringkali mendominasi atau agresif dalam permainan ranjang. Sikap manja yang berlebihan dan terkadang dibuat-buat bisa jadi membuat pasangannya merasa kesal. Bahkan, jika hasrat seksualnya tak terpenuhi, ia seringkali marah-marah dan berusaha keras agar keinginannya terpenuhi. Pria yang memiliki pasangan bertipe ini hendaknya sabar menyikapi segala kelakuannya.

** Gigi Maju ke Depan

Dalam urusan ranjang, wanita bertipe gigi seperti ini termasuk golongan wanita yang agresif, namun sangat penuntut dan mudah mengeluh. Kalau giginya kecil, biasanya masih bisa ditoleransi, artinya tidak terlalu ‘memeras’ suami. Namun, jika bentuk giginya besar-besar, ia mudah mengeluh bahkan mencaci-maki jika pasangannya tak mampu memuaskannya.

** Gigi Gingsul

Dalam urusan seks, wanita ini sangat pintar membahagiakan pasangannya dan sangat mengetahui apa yang diinginkan oleh pasangannya. Pada dasarnya, wanita yang memiliki gigi gingsul ini enak diajak bicara dan pengetahuannya luas, sehingga menjadi nilai plus tersendiri dalam berhubungan seks. Sikapnya yang agak kekanak-kanakan menambah rasa ‘gemes’ bagi pasangannya.

** Gigi Tampak Masuk ke Dalam

Sikap pendiam dan pemalu dari wanita bertipe ini membuat banyak kaum pria makin penasaran untuk ‘membuka’ dan memancing gairahnya. Sayangnya, wanita bertipe gigi seperti ini agak pasif, termasuk untuk urusan ranjang. Sehingga bagi si pasangan prianya harus memiliki kesabaran ekstra dan juga kemampuan untuk merangsang agar wanita ini menjadi aktif.

** Gigi Kecil dan Rancak

Sifat wanita bertipe ini sangat menyenangkan dan mengutamakan keindahan, sehingga ia berusaha memberikan perhatian penuh terhadap pasangannya. Apalagi didukung dengan tipe wajah yang imut alias ‘babyface’ membuat pasangannya mabuk kepayang. Untuk urusan ranjang, wanita ini selalu dapat mengimbangi keinginan pasangannya.

Semoga uraian di atas bisa membantu Anda para pria untuk bisa mengenali perilaku seks pasangan Anda. Perlu diingat bahwa apa yang telah disampaikan di atas bukanlah suatu dalil atau teori yang paten, namun merupakan gambaran umum yang sering terjadi. Hal yang paling utama dalam pencapaian hubungan pasutri yang harmonis adalah perasaan kasih dan sayang, yang diimbangi dengan pengertian, keterbukaan dan kedewasaan.
readmore »»  

Arsip Blog